4 Hal yang Terjadi kalau Virus Corona Tak Ada, Liverpool Sudah Pesta

By Ade Jayadireja - Selasa, 2 Juni 2020 | 19:10 WIB
Dua bek tengah milik Liverpool, Virgil van Dijk dan Joe Gomez. (TWITTER.COM/DEXPRESS_SPORT)

BOLASPORT.COM - Andai tak ada virus corona atau Covid-19, saat ini liga-liga bergengsi di Eropa sudah mencapai puncak keseruannya.

Kehadiran virus corona membuat jadwal kompetisi Eropa musim 2019-2020 menjadi acak-acakan.

Beberapa liga terpaksa mengalami penundaan, bahkan ada yang berhenti di tengah jalan.

Berikut ini hal-hal yang sekarang sudah terjadi jika Covid-19 tak datang dan mengganggu dunia sepak bola.

Baca Juga: Jadwal Baru Liga Italia, Ini Tanggal Bigmatch Juventus

LIVERPOOL JUARA

Liverpool dalam posisi memimpin klasemen ketika kompetisi dibekukan.

Jordan Henderson dkk mengumpulkan 82 poin dari 29 laga, unggul 25 angka atas Manchester City selaku rival terdekat.

Padahal, skuat asuhan Juergen Klopp cuma butuh dua kemenangan lagi untuk menyegel gelar juara.

Andai tak ada teror virus corona, Liverpool sudah memastikan titel pada 21 Maret lalu dengan mengalahkan Crystal Palace dalam laga pekan ke-31.