Legenda Barcelona Jadi Alasan di Balik Nama Todd Rivaldo Ferre

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 11 Juni 2020 | 13:45 WIB
Penyerang timnas U-19 Indonesia, Todd Rivaldo Ferre, merayakan gol dengan berdoa saat melawan Si (japrit)

BOLASPORT.COM - Pemain Persipura Jayapura, Todd Rivaldo Ferre, mulai banyak dikenal publik ketika memperkuat timnas U-19 Indonesia di Piala Asia U-19 2018.

Rivaldo Ferre menunjukan permainan terbaiknya bersama tim asuhan Indra Sjafri itu yang digelar di Indonesia dua tahun lalu.

Kehebatan Rivaldo Ferre seakan berbeda dengan deretan pemain timnas U-19 Indonesia lainnya yang sangat terkenal di masyarakat sebut saja Egy Maulana Vikri, Witan Sulaiman, dan Saddil Ramdani.

Permainan terbaiknya diperlihatkan Rivaldo Ferre ketika timnas U-19 Indonesia kalah 5-6 dari Qatar dalam babak penyisihan grup Piala Asia U-19 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, 21 Oktober 2018.

Meskipun kalah, suporter tidak kecewa dengan permainan timnas U-19 Indonesia, terlebih ketika Rivaldo Ferre masuk ke lapangan.

Saat masih di bangku cadangan, Rivaldo Ferre harus menyaksikan rekan-rekannya tertinggal telak 4-1 di babak pertama.

Pada babak kedua baru dimulai dan Rivaldo Ferre belum masuk ke lapangan, timnas U-19 Indonesia kembali kemasukan dua gol sehingga mengubah skor menjadi 1-6.

Pelatih timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri, saat itu memasukan Rivaldo Ferre dengan harapan bisa mengubah keadaan.

Baca Juga: Kompetisi Sepak Bola di Kamboja Dimulai 30 Juni Tanpa Penonton