Mentok, 30 Persen Kemampuan Pemain Ini Tak Bisa Keluar di AC Milan

By Dwi Widijatmiko - Sabtu, 13 Juni 2020 | 08:00 WIB
Lucas Paqueta, tidak menciptakan peluang gol dalam laga AC Milan melawan Juventus pada leg kedua semifinal Coppa Italia, Jumat (12/6/2020) di Allianz Stadium Turin. (TWITTER @ACMILAN)

Baca Juga: Singkirkan AC Milan, Juventus Perpanjang Rekor Penampilan Final Coppa Italia

Adalah AC Milan yang disebut Ze Ricardo gagal mengeluarkan kemampuan terbaik Paqueta.

"Paqueta pemain yang sangat bagus. Dia punya, bagaimana kalian menyebutnya di Italia, sepak bola 'fantasi'. Tetapi, dia juga punya ketaatan taktik. Dia punya segalanya," kata Ze Ricardo seperti dikutip Bolasport.com dari ESPN Brasil.

"Di Flamengo, dia bermain sebagai gelandang, winger kanan, winger kiri, second striker, bahkan penyerang tengah," lanjut Ze Ricardo.

"Paqueta pemain yang sangat cerdas. Dia tahu bagaimana melindungi bola. Di lini tengah dan depan, dia bisa memainkan peran apa pun."

"Di AC Milan, dia masih belum memperlihatkan 30% persen dari apa yang bisa dilakukannya."

"Saya sangat percaya pada potensinya. Dia memiliki segalanya untuk menjadi pemain top," kata Ze Ricardo lagi.

Sang mantan pelatih juga mengungkapkan Lucas Paqueta sudah hampir pindah ke PSG bursa transfer pada musim dingin lalu.

"Dia sempat tidak yakin di AC Milan. Kepercayaan dirinya terganggu. Namun pada akhirnya, dia memilih untuk berkonsentrasi di AC Milan."