Jelang Bergulirnya MotoGP 2020, Rossi dan Vinales Alami Masalah

By Fauzi Handoko Arif - Sabtu, 13 Juni 2020 | 20:50 WIB
Momen Valentino Rossi (kanan) saat merayakan kemenangan Maverick Vinales (Kiri) pada MotoGP Malaysia 2019, Minggu (3/11/2019) (twitter.com/YamahaMotoGP)

BOLASPORT.COM - Dua pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi dan Maverick Vinales, mengalami kerugian jelang MotoGP 2020 bergulir.

Dorna Sports telah merilis jadwal terbaru penyelenggaraan MotoGP 2020.

Kompetisi balapan tersebut akan dimulai di Sirkuit Jerez, Spanyol, pada 19 Juli mendatang.

Semuanya menyambut dengan suka cita tentang kejelasan dimulainya MotoGP 2020, tetapi tidak untuk Yamaha.

Yamaha khawatir dengan pembatasan perjalanan yang mengganggu stafnya untuk bepergian ke Eropa. 

Baca Juga: Amanda Nunes Belum Menjadi Petarung Terbaik, Dana White Tahu Alasannya

Penyebabnya, sebagian kru di tim tersebut berasal dari negara non-Eropa, sehingga ada masalah diplomatik jika pergi ke wilayah-wilayah Eropa.

Menurut protokol keamanan yang dibuat oleh Dorna, staf di dalam paddock harus dikurangi menjadi 45 orang.

Padahal biasanya di dalam paddock tempat Maverick Vinales dan Valentino Rossi berjumlah 55 orang.

Masalah diplomatik ini diperhatikan betul oleh sebagian tim di luar Eropa.