Singgung Eks Pelatih di Piala Dunia 2018, Kapten Timnas Jepang Waspadai Shin Tae-Yong dan Indonesia?

By Mukhammad Najmul Ula - Selasa, 16 Juni 2020 | 19:29 WIB
Striker Brasil, Gabriel Jesus (kanan), berduel dengan bek Jepang, Maya Yoshida, dalam laga persahabatan. (iantambunan)

BOLANAS.COM - Kapten timnas Jepang, Maya Yoshida, menyatakan semakin mewaspadai negara-negara Asia Tenggara yang berani mendatangkan pelatih kelas dunia.

Bek Southampton dan kapten tim nasional Jepang, Maya Yoshida, mulai mewaspadai sepak bola Asia Tenggara.

Maya Yoshida, yang saat ini tengah dipinjamkan ke Sampdoria, menyatakan perbedaan level antara sepak bola Jepang dengan negara seperti Indonesia dan Vietnam semakin menipis.

Maya Yoshida mengalami sendiri peningkatan kualitas tim Asia Tenggara di Piala Asia 2019 lalu.

Baca Juga: Kapan Gelar Latihan Lagi, Arema FC Tunggu Keputusan PSSI

Saat itu, timnas Jepang harus berhadapan dengan Vietnam di babak perempat final Piala Asia 2019.

Dijagokan menang telak, Jepang nyatanya hanya menang tipis 1-0 berkat gol pemain PSV Eindhoven, Ritsu Doan.

Dalam wawancara terbarunya dengan ESPN, pemain berusia 32 tahun tersebut menegaskan kebangkitan negara-negara Asia Tenggara.

Baca Juga: Akibat COVID-19, Kemenpora Pastikan Tunda Liga Berjenjang Piala Menpora