Tak Cocok Main di Atletico Madrid, Joao Felix Dinilai Salah Pilih Klub

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Rabu, 17 Juni 2020 | 01:00 WIB
Penyerang muda milik Atletico Madrid, Joao Felix. (TWITTER.COM/LOVEFOOTBALLNG)

BOLASPORT.COM - Gaya bermain yang diperagakan Atletico Madrid membuat Joao Felix tampak tidak berkembang dan sang pemain dinilai telah salah memilih klub.

Joao Felix menjadi buruan kelas kakap pada jendela transfer musim panas 2019 berkat penampilan apiknya bersama Benfica.

Joao Felix tercatat mampu mendulang 20 gol dan 11 assist dari 43 penampilannya bersama Benfica di semua kompetisi pada musim 2018-2019.

Pada akhirnya Atletico Madrid menjadi klub yang sukses mengamankan tanda tangan Joao Felix.

Baca Juga: Antoine Griezmann Masih Mengecewakan, Pelatih Barcelona Beri Pembelaan

Mahar senilai 126 juta euro (sekitar Rp2,01 triliun) disetorkan Atletico Madrid kepada Benfica untuk memboyong Felix.

Joao Felix diplot sebagai pengganti Antoine Griezmann yang bergabung dengan rival mereka di Liga Spanyol, Barcelona.

Namun, harga mahal yang dikeluarkan Atletico Madrid untuk pemain 20 tahun tersebut tidak sebanding dengan penampilannya pada musim 2019-2020.

Felix hanya mampu mencetak 6 gol dan 3 assist dari 28 penampilannya di semua kompetisi untuk Los Rojiblancos.

Baca Juga: CEO Manchester United sudah Temukan Calon Suksesor Juan Mata