Robert Lewandowski Ingin Segera Rayakan Gelar Juara Bundesliga bersama Penggemar

By Rebiyyah Salasah - Rabu, 17 Juni 2020 | 11:00 WIB
Bayern Muenchen berhasil menyegel gelar juara Bundesliga musim 2019-2020 usai mengalahkan Werder Bremen dengan skor 1-0 pada Rabu (17/6/2020) dini hari WIB. (TWITTER.COM/FCBAYERNEN)

BOLASPORT.COM - Bomber Bayern Muenchen, Robert Lewandowski, mengaku ingin segera merayakan gelar juara Bundesliga bersama para penggemar.

Bayern Muenchen mengunci gelar ke-30 mereka di ajang Bundesliga berkat gol semata wayang Robert Lewandowski ke gawang Werder Bremen.

Lewandowski membuat Muenchen meraih kemenangan 1-0 atas Werder Bremen dalam laga yang digelar di Weserstadion, Rabu (17/6/2020) dini hari WIB.

Gol penentu kemenangan itu dicetak Lewandowski pada menit ke-43 usai memanfaatkan dengan baik umpan lambung Jeremy Boateng.

Baca Juga: Hasil Bundesliga - Robert Lewandowski Cetak Gol, Bayern Muenchen Juara

Lewandowski melepaskan tendangan kaki kanan dari dalam kotak penalti yang tak mampu diantisipasi dengan baik oleh kiper Werder Bremen, Jiri Pavlenka.

Skor 1-0 dengan keunggulan Muenchen pun bertahan hingga wasit meniup peluit panjang.

Die Roten pulang dengan membawa tambahan tiga poin yang membuat posisi mereka di puncak klasemen semakin kokoh.

Dengan raihan 76 poin, Muenchen sudah tak mungkin lagi terkejar oleh rival terdekat mereka, Borussia Dortmund.

Dortmund dipastikan tak bisa mengejar ketertinggalan 10 poin mereka dengan hanya tiga pertandingan tersisa.

Dengan begitu, Muenchen memastikan diri sebagai juara sekaligus menambah koleksi trofi Bundesliga mereka menjadi 30 buah.

Baca Juga: Gara-gara Benzema, Lewandowski Batal Main Bareng Ronaldo di Real Madrid

Kendati demikian, perayaan juara pasukan Hansi Flick ini tak berlangsung seperti tahun-tahun sebelumnya lantaran ketidakhadiran penggemar di stadion.

Seperti diketahui, Bundesliga kembali dilanjutkan dengan protokol kesehatan yang ketat, termasuk pertandingan yang digelar tertutup.

Lewandowski sendiri mengaku merasa kesulitan meraih gelar juara di hadapan penonton tak kasat mata.

Pemain berusia 31 tahun ini pun berharap timnya bisa segera merayakan gelar juara bersama para penggemar di stadion.

"Kami adalah kampiun di Jerman. Jelas agak sulit merayakannya tanpa penggemar," kata Lewandowski, dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.

"Namun, kami sangat senang. Ini bukan musim yang mudah, kami sudah lama berjuang untuk mendapatkan gelar."

"Saya harap kami segera bisa merayakan gelar ini dengan para penggemar di stadion," ucap eks pemain Borussia Dortmund ini menambahkan.

Usai menjuarai Bundesliga, Lewandowski pun mengutarakan keinginannya untuk tampil lebih baik di Liga Champions.

Baca Juga: Starting XI Bayern Muenchen Vs Gladbach - Siapa Pengganti Mueller dan Lewandowski?

Seperti diketahui, Muenchen akan menghadapi Chelsea pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions.

Mereka memiliki peluang untuk lolos ke babak delapan besar setelah memenangi leg pertama dengan skor 3-0.

"Kami telah menunjukkan bahwa kami adalah tim terbaik di Jerman dan kami ingin bermain lebih baik lagi di Liga Champions," ujar Lewandowski mengakhiri.