Liga Inggris Dimulai Lagi, Kontroversi Gol Hantu Warnai Laga Pembuka di Kandang Aston Villa

By Rebiyyah Salasah - Kamis, 18 Juni 2020 | 07:25 WIB
Partai tunda antara Aston Villa melawan Sheffield United yang digelar di Villa Park, Kamis (18/6/2020) dini hari WIB, diwarnai kontroversi gol hantu. (TWITTER.COM/OFFSIDERULEPOD)

"Saya pikir kita semua, baik pemain, penggemar dan staf, semua melihat itu sebagai gol," kata Wilder seperti dilansir BolaSport.com dari Sky Sports.

"Anda mendengarkan pernyataan yang telah diberikan oleh Hawk-Eye, hal itu membuat saya frustrasi karena tujuh kamera tidak bisa melihat momen tersebut, padahal ini adalah liga paling teknis di dunia."

"Hal itu mengecewakan dari sudut pandang kami," tuturnya menambahkan.

Laga pun berakhir tanpa pemenang setelah kedua tim sama-sama tak berhasil mencetak gol ke gawang lawan.

Skor imbang 0-0 membuat Sheffield United gagal menyalip Manchester United yang berada di posisi kelima klasemen sementara Liga Inggris.

Pasukan Wilder hanya mendapatkan satu poin dan naik ke peringkat keenam dengan koleksi 44 poin, tertinggal satu angka dari Man United.

Sementara itu, Aston Villa tetap bercokol di posisi ke-19 dengan raihan 26 poin.