Dirtek PSSI Restui Timnas U-19 Indonesia Pakai Pemain Naturalisasi untuk Piala Dunia U-20 2021

By Bagas Reza Murti - Sabtu, 20 Juni 2020 | 14:14 WIB
Logo yang digunakan PSSI dalam bidding Piala Dunia U-20 2021 di Indonesia (DOK.PSSI)

BOLASPORT.COM - Direktur teknik PSSI, Indra Sjafri merestui penambahan pemain naturalisasi untuk timnas Indonesia yang akan berlaga di Piala Dunia U-20 2021.

Pemain naturalisasi saat ini telah menjadi salah satu bagian tak terpisahkan dari timnas Indonesia.

Dalam 10 tahun terakhir, timnas senior Indonesia selalu mengandalkan pemain naturalisasi.

Beberapa yang cukup dikenal antara lain Cristian Gonzales, Ilija Spasojevic, Beto Goncalves hingga Victor Igbonefo.

Kini menghadapi Piala Dunia U-20 2021 yang dilaksanakan di negara sendiri, Indonesia sepertinya masih akan mengandalkan pemain naturalisasi.

Baca Juga: PSSI Buka Peluang Tunjuk Indra Sjafri dan Fakhri Husaini untuk Gantikan Shin Tae-yong

Hal ini diungkapkan oleh direktur teknik PSSI, Indra Sjafri dalam wawancara di channel Youtube Hanif dan Rendy Show.

Mantan pelatih timnas U-19 Indonesia itu tak masalah bila PSSI menambah pemain naturalisasi ke skuat timnas Indonesia untuk berlaga di Piala Dunia U-20 2021.

"Selama ini saya sebenarnya orang yang anti naturalisasi. Tapi dalam konteks Piala Dunia, ini beda. Ini yang bersaing bukan Asia Tenggara," ujarnya.