Bukan karena Ganteng, tapi Ini Aspek Pelatih Memilih Pemain Versi Fakhri Husaini

By Wila Wildayanti - Selasa, 23 Juni 2020 | 17:00 WIB
Pelatih kepala Timnas Indonesia U-19, Fakhri Husaini saat ditemui setelah melakukan uji coba di Stadion Pakansari, Bogor, Sabtu (5/10/2019). (WAHYU SEPTIANA/TRIBUN JAKARTA)

BOLASPORT.COM - Mantan pelatih timnas U-19 Indonesia, Fakhri Husaini, mengatakan memiliki empat aspek dalam memilih pemain bukan karena lihat gantengnya pemain.

Fakhri Husaini memiliki catatan apik selama menjadi pelatih timnas Indonesia, baik di timnas U-16 Indonesia ataupun timnas U-19 Indonesia.

Fakhri Husaini sukses mengukir sejarah bagi sepak bola nasional dengan mengantarkan timnas U-16 Indonesia keluar sebagai juara Piala AFF U-16 2018.

Setelah itu pada timnas U-19 Indonesia, ia sukses mengatarkan skuad berjulukan Garuda Nusantara itu lolos kualifikasi Piala Asia U-19 2020 dengan keluar sebagai juara Grup K.

Baca Juga: Latihan Terbaru, Real Madrid Dapat 2 Kabar Berbeda soal Isco dan Hazard

Namun, dengan catatan apik itu tak membuat Fakhri Husaini kembali dipercaya menukangi timnas Indonesia.

Sebab PSSI memilih mendatangkan pelatih dari Korea Selatan, Shin Tae-yong untuk menukangi timnas U-19 sekaligus untuk mempersiapkan diri menuju Piala Dunia U-20 2021.

Tak lagi jadi pelatih timnas Indonesia, Fakhri pun saat ini dipercaya menjadi pelatih tim sepak bola Pekan Olahraga Nasional (PON) Aceh.

Sebagai pelatih dengan catatan bagus tentu saja ia memiliki cara sendiri saat memilih pemain untuk memperkuat skuad yang ditukanginya.