Jadwal Liga Inggris Malam Ini - Liverpool vs Palace, Man United vs Sheffield United

By Beri Bagja - Rabu, 24 Juni 2020 | 10:30 WIB
Penyerang Liverpool, Roberto Firmino, dalam duel kontra Crystal Palace. (TWITTER.COM/BET365_TIPS)

BOLASPORT.COM - Jadwal Liga Inggris pada Selasa (23/6/2020) atau Rabu dini hari WIB menampilkan dua raksasa, Liverpool dan Manchester United, dengan misi spesifik atas lawan masing-masing.

Liverpool dan Manchester United melakoni lanjutan Liga Inggris pekan ke-31 pada hari yang sama sebagai tuan rumah.

Sang pemuncak klasemen, Liverpool, menjamu wakil ibu kota, Crystal Palace, di Anfield.

Laga tersebut menutup agenda pertandingan yang mentas pada Selasa malam ini waktu setempat. 

Liverpool menargetkan kemenangan agar segera merapatkan diri dengan gelar Liga Inggris yang tertunda pada dua kesempatan.

Hal ini terjadi karena respons hebat dari pesaing terdekatnya, Manchester City.

Baca Juga: Awas Liverpool, Alarm Performa Jeblok 5 Laga Terakhir: 1 Menang, 1 Seri, 3 Kalah

Baca Juga: Sumbang 51 Persen Gol, Lionel Messi adalah Separuh Nyawa Barcelona

Baca Juga: Berkat Lionel Messi, Ivan Rakitic Pecah Telur setelah 1.700 Menit Kering Gol

Anak asuh Pep Guardiola mengemas dua kemenangan meyakinkan guna mengulur waktu pesta The Reds.

Man City mencukur Arsenal 3-0 dan Burnley 5-0 pada dua laga terakhir.

Sementara hasil imbang 0-0 dengan Everton pada laga comeback pasca-karantina juga ikut memperlambat jalan Liverpool menuju trofi.

Saat ini pasukan Juergen Klopp menempati puncak klasemen dengan 83 poin dari 30 pertandingan.

Mereka terpaut jarak 20 angka dari Man City di peringkat kedua (63). 

TWITTER.COM/MANCITY
Manchester City berhasil menang 5-0 atas Burnley pada laga pekan ke-30 Liga Inggris 2019-2020 di Stadion Etihad, Selasa (23/6/2020) dini hari WIB.

The Reds wajib menekuk Palace malam ini sambil berharap Man City gagal menang di markas Chelsea keesokan harinya.

Kalau skenario itu terjadi, Liverpool bakal juara tanpa perlu memainkan laga pekan ke-32.

Proyeksi 86 poin mereka tak mungkin lagi dikejar Man City, yang maksimal bakal memetik 84 angka (andai kalah) atau 85 (andai seri).

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Mourinho Buat Kane Jadi Striker Terganas Nomor 2

Baca Juga: Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Inggris - Man City Menang, Liverpool Paling Cepat Juara 25 Juni

Namun, Palace dijamin tak akan menyerah begitu saja karena mereka datang berbekal performa trengginas.

Tim asuhan eks pelatih Liverpool, Roy Hodgson, merupakan pemilik tren terbaik di Liga Inggris saat ini bermodalkan 4 kemenangan beruntun.

Klopp pastinya berharap kembalinya Mohamed Salah, yang absen saat derbi Merseyside, memperbesar peluang The Reds bikin gol dan menaklukkan Palace.

TWITTER.COM/MANUTD
Duet Bruno Fernandes dan Paul Pogba dalam laga pekan ke-30 Liga Inggris antara Tottenham Hotspur melawan Manchester United di Tottenham Hotspur Stadium, Sabtu (20/6/2020) dini bari WIB.

Beralih ke duel di Old Trafford, Manchester United punya urusan sendiri dalam head-to-head dengan pesaing di zona antarklub Eropa, Sheffield United.

Baca Juga: Statistik Ronaldo Era New Normal: 18 Tembakan, 2 Tendangan Penalti, 1 Gol

Baca Juga: VIDEO - Gol Inter Milan ala Playstation dari Tek-tok Lautaro, Eriksen, dan Lukaku

Margin dua angka saja yang memisahkan mereka menjanjikan potensi duel kedua tim berlangsung alot.

Man United sedang dalam tren mengesankan karena tak terkalahkan dalam 12 pertandingan terakhir lintas kompetisi.

Jadwal Liga Inggris malam ini (waktu kick-off dikonversi ke WIB)

Kamis (25/6/2020)

Manchester United vs Sheffield United (00.00 WIB)

Newcastle United vs Aston Villa (00.00 WIB)

Norwich vs Everton (00.00 WIB)

Wolverhampton vs Bournemouth (00.00 WIB)

Liverpool vs Crystal Palace (02.15 WIB)

Klasemen Liga Inggris