Sembuh Lebih Cepat, Frenkie de Jong Bisa Kembali Bela Barcelona

By Finky Ariandi - Rabu, 24 Juni 2020 | 22:00 WIB
Gelandang asal Belanda, Frenkie de Jong, melakukan perayaan setelah mencetak gol untuk Barcelona. (TWITTER.COM/THEEUROPEANLAD)

Baca Juga: Ivan Rakitic Kesal Kelamaan Cetak Gol Perdana untuk Barcelona

Kehadiran sang gelandang dibutuhkan untuk mengisi lini tengah El Barca guna bersaing ketat dengan Real Madrid di papan atas klasemen Liga Spanyol.

Bermain apik bersama klub raksasa asal Belanda, Ajax Amsterdam, membuat Barcelona kepincut untuk mendatangkan De Jong pada Juli 2019.

Diboyong dengan harga 75 juta euro (sekitar Rp 1,19 triliun), De Jong menjelma sebagai pemain penting yang mengisi lapangan tengah El Barca.

Pemain berusia 23 tahun itu mampu mencetak dua gol dan empat assist dalam 38 pertandingan di berbagai kompetisi musim ini.