Gagal Bersinar di Arsenal, Mesut Oezil Disebut Pemain Terburuk di Dunia

By Finky Ariandi - Selasa, 30 Juni 2020 | 23:45 WIB
Mesut Oezil saat menggunakan ban kapten Arsenal pada suatu pertandingan. (TWITTER.COM/ELIJAH_OUKO)

"Arsenal pun tidak akan mengubah permainan mereka hanya untuk Oezil yang tidak memiliki keinginan untuk bermain bertahan dan tidak berusaha mengejar pemain lawan."

"Anda hanya akan membutuhkan Oezil jika dia bermain dalam tim yang mampu menguasai bola sebanyak 70 persen setiap minggunya."

"Kita semua tahu bagaimana Oezil akan bermain, Anda memberinya bola dan dia akan menemukan peluang untuk Anda."

"Mesut Oezil tidak tertarik bermain jika timnya tidak berhasil menguasai bola."

TWITTER.COM/THROWBACKAFC
Mantan gelandang Arsenal, Paul Merson.

Baca Juga: Demi Jadon Sancho, Ole Gunnar Solskjaer Siap Buang 5 Pemain Man United

"Lantas, bagaimana Anda bisa memberi upah 350 ribu pound (sekitar Rp5,64 miliar) per pekan ketika kita semua tahu hal itu adalah gaya permainannya?"

"Jika Oezil tidak mendapatkan bola, dia adalah salah satu pemain paling buruk di dunia! Saya akan mengatakan hal itu dengan jelas."

"Beri saya nama pemain yang lebih buruk di dunia ketika tim mereka tidak mampu menguasai bola."

"Saya belum pernah melihat seseorang sangat tidak tertarik untuk bermain ketika timnya tidak menguasai bola, tetapi dia jelas menyakiti Anda," kata pemain terbitan akademi Arsenal itu menambahkan.