Starting XI SPAL Vs AC Milan - Waktunya Merangsek ke Zona Eropa

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Kamis, 2 Juli 2020 | 02:21 WIB
AC Milan merayakan gol yang dicetak Ante Rebic dalam laga pekan ke-24 Liga Italia, Senin (17/2/2020) di San Siro. (TWITTER @ACMILAN)

BOLASPORT.COM - AC Milan menargetkan kemenangan atas tim juru kunci, SPAL, dalam lanjutan pertandingan Liga Italia demi menjaga asa lolos ke pentas antarklub Eropa musim depan.

Pada pekan ke-29 Liga Italia, AC Milan menghadapi tim juru kunci, SPAL.

AC Milan melakoni laga tandang kala berjumpa SPAL di Stadion Paolo Mazza, Rabu (1/7/2020) atau Kamis dini hari pukul 02.45 WIB.

AC Milan dalam tren positif usai kompetisi Liga Italia 2019-2020 kembali bergulir.

Baca Juga: Tampil Impresif, AC Milan Berencana Segera Patenkan Ante Rebic

Pasukan Stefano Pioli mencatatkan dua kemenangan beruntun dengan kebobolan satu gol.

Terakhir, Milan memetik kemenangan penting atas AS Roma di Liga Italia.

Milan menang 2-0 atas AS Roma dan menjaga peluang mereka untuk finis di zona Eropa.

Pasukan Stefano Pioli saat ini menempati urutan ketujuh klasemen sementara Liga Italia dengan 42 poin dari 28 pertandingan.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Aubameyang Tembus 50 Gol, Arsenal Gilas Norwich 4-0