Diminta BNPB Aktif Perangi COVID-19, Presiden Persebaya: Ini adalah yang Pertama di Dunia

By Arif Setiawan - Selasa, 7 Juli 2020 | 21:45 WIB
Logo Persebaya. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

Bahkan Azrul berpendapat bahwa mungkin langkah ini merupakan satu-satunya yang pernah terjadi di dunia sepak bola.

"Ini suatu kebanggaan bagi Persebaya dan Bonek yang dimintai tolong langsung oleh BNPB untuk aktif dalam gerakan melawan COVID-19," kata Azrul, dilansir BolaSport.com dari laman resmi Persebaya.

"Saya kira ini adalah yang pertama di dunia, suporter dan klub sepak bola diajak memerangi pandemi," ujarnya.

ISTIMEWA/TRIBUN JATIM
Perwakilan Militansi Bonek Ruwet (MBR) memberikan donasi APD handscoon ke Rumah Sakit Universitas Airlangga Surabaya, Rabu (1/4/2020).

Baca Juga: Tak Ada Tim di Liga 1 2020 yang Kalahkan Catatan Gol Duo Maut Wander Luiz-Geoffrey Castillion di Persib

Sementara itu, permintaan BNPB tersebut rupanya juga mendapatkan tanggapan positif dari para Bonek.

Hal tersebut terbukti dari aktifnya Bonek dalam memerangi COVID-19.

Salah satunya adalah penyemprotan disinfektan gratis yang dilakukan Bonek dari kampung ke kampung di Surabaya.

Selain itu, untuk kedepannya Bonek juga berencana untuk mulai melakukan kampanye pakai masker, cuci tangan, dan jaga jarak.

Dengan kerja keras semua pihak, Persebaya berharap pandemi COVID-19 dapat segera berakhir khususnya di wilayah Surabaya.