Hasil Liga Italia - 5 Menit Cetak 2 Gol, AC Milan Bangkit dan Habisi Parma

By Septian Tambunan - Kamis, 16 Juli 2020 | 02:31 WIB
AC Milan bangkit pada babak kedua dengan mencetak dua gol dalam lima menit untuk menghabisi Parma dalam laga Liga Italia di Stadion San Siro. (TWITTER.COM/ACMILAN)

BOLASPORT.COM - AC Milan bangkit pada babak kedua dengan mencetak dua gol dalam lima menit untuk menghabisi Parma dalam laga Liga Italia di Stadion San Siro, Rabu (15/7/2020) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.

AC Milan menjamu Parma di Stadion San Siro dalam pertandingan pekan ke-33 Liga Italia.

Dikutip BolaSport.com dari WhoScored, Milan sebenarnya tampil lebih mendominasi.

Baca Juga: Blok Freekick Zlatan Ibrahimovic Pakai Kepala, Bek 30 Tahun Mental dan Kesakitan

I Rossoneri memimpin penguasaan bola dengan 56,8 persen.

Dari segi peluang, AC Milan memiliki 27 yang 7 di antaranya mengarah tepat sasaran.

Adapun Parma mempunyai 12 kesempatan dengan 3 menuju ke gawang.

Momen menarik terjadi pada menit ke-15.

Zlatan Ibrahimovic mengeksekusi tendangan bebas yang berada dekat di kotak penalti Parma.

Ibrahimovic langsung melepaskan tendangan keras kaki kanan.

Baca Juga: Bukan Maguire, Satu Pemain Ini yang Jadi Biang Kerok Man United Gagal Masuk 3 Besar

Bola sepakan Ibrahimovic diblok dengan kepala oleh bek Parma, Riccardo Gagliolo.

Gagliolo, yang mengantisipasi free-kick Ibrahimovic dengan melompat, malah terpental karena bola mengenai kepalanya.

Gagliolo pun tersungkur di tanah dan menutup kedua mata menggunakan tangannya.

Bek berusia 30 tahun itu menunjukkan ekspresi sangat kesakitan.

Namun, Milan, yang menguasai jalannya laga, justru kebobolan pada menit ke-44.

Gelandang Parma, Jasmin Kurtic, menciptakan gol untuk membawa timnya memimpin.

Baca Juga: Pemain yang Ancam Patahkan Kaki Messi Jadi Kunci Transfer Lautaro ke Barcelona

Menerima operan datar Alberto Grassi dari sisi kiri pertahanan Milan, Kurtic menyambut bola dengan tendangan menyusur tanah kaki kanan di dalam kotak penalti.

Skor 1-0 untuk Parma bertahan sampai turun minum.

Memasuki babak kedua, AC Milan kian gencar menggempur Parma.

Milan menyamakan skor menjadi 1-1 pada menit ke-55.

Gelandang Milan, Franck Kessie, melepaskan tembakan keras kaki kanan dari luar kotak penalti yang bersarang di gawang Parma.

Pasukan Stefano Pioli membalikkan kedudukan menjadi 2-1 pada menit ke-59.

Menerima umpan Hakan Calhanoglu dari tendangan bebas, Alessio Romagnoli meluncurkan sundulan ke arah kanan bawa gawang Parma.

Baca Juga: Dorong Rekan Setim Saat Selebrasi Gol, Olivier Giroud Raja Sundulan Liga Inggris

I Rossoneri menambah gol pada menit ke-77 melalui tendangan menyusur tanah kaki kanan Hakan Calhanoglu dari luar kotak terlarang.

Sepakan Calhanoglu membuat bola melesat ke arah kanan bawah gawang Parma.

Skor 3-1 untuk AC Milan tetap tidak berubah hingga wasit Massimiliano Irrati meniupkan peluit tanda berakhirnya pertandingan.

AC Milan 3-1 Parma (Franck Kessie 55', Alessio Romagnoli 59', Hakan Calhanoglu 77'; Jasmin Kurtic 44')

Susunan pemain AC Milan dan Parma:

AC Milan (4-2-3-1): 99-Gianluigi Donnarumma; 24-Simon Kjaer, 12-Andrea Conti (2-Davide Calabria 46'), 13-Alessio Romagnoli, 19-Theo Hernandez (93-Diego Laxalt 80'); 20-Lucas Biglia (4-Ismael Bennacer 56'), 79-Franck Kessie; 5-Giacomo Bonaventura, 10-Hakan Calhanoglu (33-Rade Krunic 80'), 17-Rafael Leao (18-Ante Rebic 61'); 21-Zlatan Ibrahimovic

Pelatih: Stefano Pioli

Parma (4-3-3): 1-Luigi Sepe; 22-Bruno Alves (3-Kastriot Dermaku 46'), 36-Matteo Darmian, 2-Simone Iacoponi, 28-Riccardo Gagliolo; 15-Gaston Brugman (9-Roberto Inglese 63'), 19-Jasmin Kurtic, 8-Alberto Grassi (10-Hernani 63'); 44-Dejan Kulusevski, 27-Gervinho, 11-Andreas Cornelius (7-Yann Karamoh 14' (20-Gianluca Caprari 81'))

Pelatih: Roberto D'Aversa

Wasit: Massimiliano Irrati