Pemain Muda Persib Bocorkan Alasan Persib Batal Berlatih Bersama

By Hugo Hardianto Wijaya - Minggu, 19 Juli 2020 | 16:15 WIB
Logo Persib Bandung. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

PERSIB.CO.ID
Pemain Persib Bandung, Rene Mihelic, Beckham Putra Nugraha, dan Artur Gevorkyan, saat merayakan kemenangan timnya atas Persipura Jayapura pada pekan pertama Liga 1 2019.

Adik kandung dari Gian Zola itu juga menambahkan bahwa sang pelatih, Robert Alberts, belum memberikan instruksi apapun terkait latihan bersama.

Meski begitu, Beckham menjelaskan bahwa seluruh pemain Persib tetap siap jika sewaktu-waktu dipanggil untuk berlatih.

"Coach Robert juga belum kasih kabar, tapi kami harus siap kalau kita dipanggil kami harus siap juga," katanya.

Baca Juga: Zinedine Zidane Bicara soal Kepantasan Karim Benzema Gantikan Lionel Messi

Di sisi lain, Beckham merasa bahwa latihan mandiri yang dijalani oleh masing-masing pemain tidak efektif.

Terbatasnya ruang menjadi faktor utama yang membuat latihan menjadi tidak maksimal.

Selain itu, Beckham berpendapat bahwa dirinya butuh variasi latihan agar tidak bosan.

"Kalau di rumah kan latihan ga terlalu maksimal, kita harus juga latihan lari juga misalnya, atau fun football, yang penting jangan sampai kondisi drop, ada peningkatan intensitas," tandas Beckham.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Empat tim kuat Liga Inggris akan saling berhadapan di partai semifinal Piala FA, Sabtu-Minggu, 18-19 Juli 2020. Partai semifinal pertama mempertemukan Arsenal Vs Manchester City yang akan digelar di Wembley, Sabtu (18/7/2020) atau Minggu pukul 01.45 WIB dini hari. Skuat Arsenal dalam atmosfer yang baik setelah mereka mengalahkan jawara Liga Inggris, Liverpool di Emirates Stadium, tengah pekan lalu. Sementara laga semifinal kedua mempertemukan Manchester United Vs Chelsea yang akan digelar Minggu (19/7/2020) atau Senin pukul 00.00 WIB. Pasukan Ole Gunnar Solskjaer pun baru saja mengatasi perlawan Crystal Palace dalam lanjutan Liga Inggris pekan ke-36 sekaligus tetap bersaing untuk satu tiket Liga Champions musim depan. #pialafa #ligainggris #bolasport #bolastylo #sportfeat #bolanas #superballid #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on