MotoGP Spanyol 2020 - Jelang Balapan, Valentino Rossi Malah Adu Mulut dengan Bos Michelin

By Agung Kurniawan - Minggu, 19 Juli 2020 | 16:40 WIB
Aksi pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, pada kualifikasi MotoGP Spanyol di Sirkuit Jerez, Spanyol, 18 Juli 2020. (YAMAHA MOTOR RACING SRL)

BOLASPORT.COM - Pembalap Monster Energy Yamaha MotoGP, Valentino Rossi, membantah pernyataan bos Michelin, Piero Taramasso, yang menyinggung gaya membalapnya.

Jelang balapan MotoGP Spanyol 2020 di Sirkuit Jerez, Minggu (19/7/2020), polemik terjadi di antara Valentino Rossi dan Piero Taramasso.

Rossi mengeluhkan kinerja ban, terutama ban belakang, yang membuat dia masih saja kesulitan tampil cepat.

Pembalap Italia berjulukan The Doctor itu menilai, daya cengkeram yang dihasilkan ban belakang motornya masih belum optimal.

Alhasil, Rossi pun gagal menembus posisi 10 besar pada sesi latihan bebas kesatu dan kedua, Jumat (17/7/2020).

Baca Juga: MotoGP 2020 - Valentino Rossi Tegaskan Tak Buru-buru Teken Kontrak di Yamaha SRT

Seakan tak terima dengan keluhan yang disampaikan Valentino Rossi, Piero Taramasso pun balik menyerang.

Menurut Taramasso, biang performa buruk The Doctor bukan berasal dari ban Michelin, melainkan gaya membalapnya.

Taramasso mengatakan, gaya balap Rossi yang berbeda dari rider-rider lain membuat ban mendapat tekanan lebih besar sehingga menjadi cepat panas dan aus.

Hal inilah yang pada akhirnya membuat Rossi tak bisa melesat dengan cepat seperti rekan setimnya, Maverick Vinales, atau para pembalap elite MotoGP lainnya.