Hasil dan Klasemen Liga Italia - Pecundangi Lazio, Juventus Kian Mantap di Puncak

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Selasa, 21 Juli 2020 | 05:53 WIB
Para pemain Juventus mengerubungi Cristiano Ronaldo usai sukses menjebol gawang Lazio untuk kedua kalinya pada laga pekan ke-34 yang berlangsung di Allianz Stadium, Senin (20/7/2020). (TWITTER.COM/FORZAJUVEEN)

Di sisi lain, dua gol yang diborong Ronaldo menempatkannya sebagai pemain pertama yang mampu mencetak 50 gol atau lebih di tiga kompetisi berbeda.

Sebagai catatan, dua gol tersebut membuat pemain 35 tahun itu total mengoleksi 51 gol dalam 61 penampilan sepanjang berkiprah di Liga Italia sejak musim panas 2018.

Adapun bagi Juventus, kemenangan 2-1 atas Lazio membuat mereka memantapkan posisi di puncak klasemen sementara Liga Italia.

Baca Juga: Oezil dan Guendouzi Juga Bisa Balikkan Keadaan seperti Xhaka

Pasukan Maurizio Sarri telah mengumpulkan 80 poin dari 34 laga.

Mereka unggul 8 poin dari Inter Milan yang berada satu setrip di bawahnya.

Juve unggul 11 poin atas Lazio yang harus puas tertahan di urutan keempat klasemen sementara.

Kemenangan atas Lazio juga memutus tren negatif Juventus dalam tiga pertandingan terakhir mereka di liga.

Hasil Liga Italia pekan ke-34, Senin (20/7/2020) atau Selasa dini hari:

Klasemen sementara Liga Italia 2019-2020 hingga pekan ke-34:

Klasemen oleh SofaScore LiveScore