Persija Tak Bisa Kalahkan 2 Tim Ini Selama Era Liga 1, Ada Persib ?

By Alif Mardiansyah - Minggu, 26 Juli 2020 | 12:45 WIB
Ilustrasi atau logo Persija Jakarta. (MUHAMMAD ALIF AZIZ/BOLASPORT.COM)

Berikut dua tim yang tak berhasil dikalahkan oleh Persija, seperti dilansir oleh BolaSport.com dari Transfermarkt :

1. PSMS Medan

PSMS Medan nyatanya menjadi klub yang tidak pernah merasakan kekalahan dari Persija Jakarta selama periode Liga 1.

Tim dengan julukan Ayam Kinantan tersebut pernah promosi ke Liga 1 pada musim 2018 saja sebelum kembali terdegradasi.

Baca Juga: Media Malaysia Soroti Pemain Keturunan Indonesia yang Akan Tampil di Liga Inggris

Uniknya meskipun begitu, tim sekelas Persija tidak mampu mengalahkan PSMS Medan di Liga 1 2018.

Pada Liga 1 2018, PSMS Medan bertemu dengan Persija Jakarta sebanyak dua kali pertemuan.

Dalam dua pertemuan tersebut, PSMS Medan berhasil memetik sekali kemenangan dan satu laga imbang kala jumpa Persija di Liga 1 2018.

2. Persebaya Surabaya.

Persebaya Surabaya merupakan tim selanjutnya yang tidak berhasil dikalahkan oleh Persija Jakarta pada era Liga 1.