Hengkangnya 2 Pemain Bintang Jadi Motivasi Liverpool Rajai Inggris dan Eropa

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Minggu, 26 Juli 2020 | 18:15 WIB
Para pemain Liverpool merayakan momen mengangkat trofi Liga Inggris 2019-2020 di ruang ganti pemain yang berada di Stadion Anfield. (TWITTER.COM/LFC)

BOLASPORT.COM - Usai menjual dua pemain bintangnya, Liverpool berhasil merajai sepak bola Inggris dan Eropa selama dua tahun terakhir.

Liverpool memang benar-benar tampil luar biasa selama dua tahun terakhir dengan menyabet empat gelar sekaligus.

Liverpool bahkan berhasil meraih treble winner internasional pada 2019 dengan menjadi juara Liga Champions, Piala Super Eropa, dan Piala Dunia Klub.

Baru saja The Reds berhasil menjadi raja di Liga Inggris 2019-2020 dengan keluar sebagai juara.

Banyak hal yang rupanya mendorong Liverpool untuk meraih berbagai prestasi tersebut.

Baca Juga: Liverpool Era Juergen Klopp Pantang Kalah di Laga Terakhir Liga Inggris

Salah satunya adalah menjual dua pemain bintangnya, Luis Suarez dan Raheem Sterling.

Dilansir BolaSport.com dari Daily Mirror, asisten pelatih Juergen Klopp, Pep Lijnders, menyebutkan bahwa penjualan kedua bintang itu menjadi katalis bagi Liverpool.

Lijnders merasa sebelum menjadi juara Liga Inggris, Liverpool seolah menjadi klub yang memasok pemain bintang untuk klub top lainnya.