MotoGP 2020 - Bos Dorna Yakin Marquez Bisa Susul Quartararo di Puncak Klasemen

By Muhamad Husein - Kamis, 30 Juli 2020 | 10:21 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez saat tiba di Sirkuit Jerez untuk seri MotoGP Andalusia 2020 (HONDA RACING CORPORATION)

Meski demikian, Carmelo Ezpeleta tetap takjub dengan tekad besar Marquez untuk tetap mencoba tampil pada balapan sebelumnya meskipun akhirnya gagal.

"Kami menyesal dengan apa yang terjadi oleh Marc," kata Ezpeleta, dilansir BolaSport.com dari Motosan.es.

"Marc adalah Marc setelah sikap yang ditunjukkannya pada akhir pekan lalu. Kami merilis fotonya ketika sedang push up setelah operasi atas izinnya dan itu menakjubkan."

"Pada akhirnya dia tidak bisa balapan namun setidaknya dia sudah mencoba," imbuhnya.

Carmelo Ezpeleta lantas berbicara mengenai peluang Marc Marquez untuk bersaing dalam perebutan gelar juara MotoGP 2020.

"Saya bukan orang yang pantas berbicara mengenai prediksi olahraga, tapi saya melihat jelas kejuaraan masih terbuka," kata Ezpeleta.

"Bahkan untuk Marc yang memulai dengan ketertinggalan 50 poin di belakang pimpinan sementara, yaitu Quartararo yang memiliki awalan luar biasa," tutupnya.

Baca Juga: MotoGP 2020 - Petronas Yamaha Rekrut Rossi Bukan untuk Cari Tenar