Demi ke Timnas Indonesia, Pemain Keturunan Langsung Kontak Ketum PSSI

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 30 Juli 2020 | 20:45 WIB
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, memberikan keterangan kepada awak media di Hotel Fairmont, Senayan, Jakarta Selatan, 29 Juli 2020. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, mengaku ada beberapa pemain yang langsung menghubunginya.

Tujuannya untuk bergabung ke timnas Indonesia.

Kata Iwan Bule sapaan akrab Mochamad Iriawan, pemain itu berasal dari keturunan.

Meski begitu, Iwan Bule tidak mengiyakan karena semua keputusan pemain itu dipilih langsung oleh manajer dan pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Terbukti, Shin Tae-yong hanya memanggil satu pemain keturunan dalam pemusatan latihan timnas U-19 Indonesia yakni Elkan Baggott.

Elkan Baggott dipilih langsung setelah Shin Tae-yong melihat rekaman video bek milik klub Inggris, Ipswich Town U-18 tersebut.

Baca Juga: Yogyakarta Sudah, PT LIB Segera Verifikasi Stadion Klub Liga 1 Lainnya

Sementara untuk pemain naturalisasi di timnas Indonesia senior, Shin Tae-yong hanya memanggil satu nama saja.

Pemain tersebut adalah penyerang Bali United, Ilija Spasojevic.