Meski Tak Datangkan Pemain Bintang, Liverpool Bisa Bergantung pada 3 Anak Muda

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Rabu, 5 Agustus 2020 | 06:15 WIB
Dua youngsters Liverpool, Curtis Jones (kanan) dan Harvey Elliott (kiri) (TWITTER.COM/FOOTYFANSFC)

BOLASPORT.COM - Liverpool disebut bisa bergantung pada tiga pemain muda milik mereka jika tak mendatangkan pemain bintang di bursa transfer.

Liverpool dikenal sebagai salah satu tim terbaik di Eropa, bahkan dunia saat ini.

Hal itu tak terlepas dari kedalaman skuad yang dimiliki oleh Liverpool selama dua musim terakhir.

Dalam kurun dua musim itu, The Reds bahkan berhasil meraih 4 trofi bergengsi yang banyak diburu tim lain.

Akan tetapi, kedalaman skuad yang dimiliki oleh Liverpool tidak melulu didapatkan dari belanja jor-joran layaknya klub kaya, seperti Manchester City atau Real Madrid.

Baca Juga: Tinggalkan Liverpool, Adam Lallana Temukan Hal yang Sama di Klub Baru

Tercatat, hanya ada dua nama yang didatangkan oleh Liverpool dan sempat memecahkan rekor pemain termahal.

Kedua pemain tersebut adalah Virgil van Dijk, yang didatangkan dari Southampton, dan Alisson Becker, yang direkrut dari AS Roma.

Di luar itu, Juergen Klopp cenderung mendapatkan pemain dengan harga yang cukup murah.

TWITTER.COM/PLYOUTH
Gelandang muda klub Liverpool, Harvey Elliott.

Pada bursa transfer musim panas 2019, Klopp bahkan tidak banyak mengeluarkan uang untuk belanja pemain.

Keputusan Klopp tersebut sempat dikritik oleh para pendukung Liverpool karena tidak ada peremajaan skuad.

Baca Juga: Lepas Bek Terbaik Dunia ke Rusia, Liverpool Siap Daratkan Mandi

Namun, mantan gelandang Liverpool, John Barnes, menyampaikan bahwa Liverpool masih bisa bergantung pada pemain yang ada sekarang.

Jika The Reds tak mendatangkan pemain bintang sekali pun, Barnes percaya Liverpool masih bisa bergantung pada 3 anak mudanya di masa depan.

Ketiga youngster yang dimaksud Barnes adalah Curtis Jones, Rhys Williams, dan Harvey Elliott

"Jika orang-orang pergi, maka Anda harus menggantinya untuk mendapatkan skuad yang bagus," ucap Barnes seperti dilansir BolaSport.com dari Daily Mirror.

"Tetapi, Liverpool memiliki Curtis Jones, Rhys Williams, Harvey Elliott, dan pemain muda lainnya," tutur Barnes melanjutkan.

Baca Juga: James Milner Ingatkan Liverpool agar Tidak Kehilangan Fokus

Twitter.com/Squawka
Gelandang muda Liverpool, Curtis Jones

Akan tetapi, peraih dua gelar Liga Inggris bersama Liverpool itu menyebut bahwa Si Merah tetap membutuhkan pemain berpengalaman.

Selain itu, Barnes juga menyampaikan bahwa Liverpool tetap harus menggantikan pemain mereka yang pergi ke klub lain.

Namun, bukan dengan pemain yang berharga mahal, cukup dengan pemain yang pas dengan strategi tim saat ini.

"Saya pikir Liverpool perlu lebih banyak pengalaman," kata Barnes.

"Jika tidak ada lagi pemain yang pergi, maka Liverpool tidak perlu membuat banyak perubahan, skuadnya besar dan cukup kuat."

Baca Juga: Lovren Baru Pergi Seminggu dari Liverpool, Mo Salah Sudah Temu Kangen

"Tetapi, dalam sepak bola, Anda bisa kehilangan pemain dengan sangat cepat dan Anda harus memiliki rencana darurat untuk menggantikan mereka."

"Liverpool tidak ingin membeli Kylian Mbappe, Lionel Messi, atau Cristiano Ronaldo atau siapa pun yang akan datang dan mengatakan: 'Saya ingin bermain di tim', karena mereka tahu apa yang terbaik dari kesebelasan mereka, terutama trio lini serang mereka."

"Mereka harus mengganti pemain tertentu jika mereka pergi."

"Tidak dengan seseorang seharga 100 juta pounds atau bergaji 200 ribu pounds per minggu karena ada pemain di luar sana yang bisa datang dan melengkapi skuad yang cukup bagus untuk bermain setiap waktu."

"Kita sudah melihat ini dengan Xherdan Shaqiri dan Divock Origi serta pemain seperti Takumi Minamino. Saya pikir itulah yang akan dilakukan Klopp," ujar Barnes.

Baca Juga: Nazar Tak Biasa Youngster Liverpool, Cukur Rambut jika Cetak Gol Pertama