Bagini Respon PSIS Semarang Usai Rapat dengan PT Liga Indonesia Baru

By Arif Setiawan - Minggu, 9 Agustus 2020 | 22:45 WIB
Logo PSIS Semarang. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

"Nanti setelah rapat baru kami sampaikan secara transpaan ke pemain dan official terkait sikap kami," ujarnya.

Lebih lanjut lagi, Immanuel juga sedikit memberikan bocoran hasil rapat dengan PT LIB.

Menurutnya beberapa aturan terkait Liga 1 2020 sudah mulai mengerucut.

Salah satunya adalah mengenai regulasi pemain U-20.

Dalam hal ini, Immanuel mengabarkan bahwa nantinya klub hanya wajib memasukan pemain U-20 dalam daftar susunan pemain.

NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM
Ilustrasi berita Liga 1 2020.

Baca Juga: Jika Subsidi PT LIB Naik, PSIS Akan Bagikan kepada Pemainnya

Sehingga klub tidak memiliki diharuskan memainkan pemain U-20 dari awal laga.

"Soal pemain U-20 akan kami laporkan ke tim pelatih, saat ini sudah mengerucut bahwa dua pemain u-20 wajib masuk dalam daftar susunan pemain, bukan starting XI," ucap Immanuel.

"Kemudia pemain U-20 tidak harus timnas mengingat padatnya jadwal TC timnas," tuturnya.