Jelang Hadapi Piala AFC 2020, Bali United Siap Kerja Keras

By Wila Wildayanti - Rabu, 12 Agustus 2020 | 00:15 WIB
Para pemain Bali United merayakan gol yang dicetak Melvin Platje ke gawang Tampines Rovers pada Kualifikasi Liga Champions Asia 2020. (INSTAGRAM BALI UNITED)

BOLASPORT.COM - Pelatih Bali United, Stefano Cugurra, mengatakan tim siap bekerja keras untuk mengembalikan performa terbaiknya jelang menghadapi Piala AFC 2020.

Bali United akan menghadapi kompetisi Piala AFC 2020 lebih dulu dari pada lanjutan Liga 1 yang bakal kembali bergulir 1 Oktober mendatang.

Pada ajang Piala AFC 2020 tersebut, Bali United bakal kembali bertanding pada 23 September mendatang dengan melawan Ceres Negros.

Tim berjulukan Serdadu Tirdatu yang tergabung dalam Grup G bersama dengan Ceres Negros (Filipina), Svay Rieng (Kamboja), dan Than Quang Ningh (Vietnam) itu bakal menjalani semua pertandingan di Vietnam.

Baca Juga: Tiga Pemain Persija Jakarta Lanjut Jalani TC Timnas U-19 Indonesia

Hal itu karena memang sebelumnya Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) telah menghubungi federasi sepak bola Vietnam dan manajemen Than Qyang Ninh terkait kesiapan mereka untuk menjadi tuan rumah dalam menggelar pertandingan sisa Grup G.

AFC pun memiliki alasan kenapa Vietnam dipilih untuk jadi tuan rumah Piala AFC 2020 karena mereka dianggap sukses menekan angka korban Covid-19.

Mengenai hal itu, Stefano Cugurra membenarkan bahwa memang Bali United bakal bertanding di Vietnam.

“Berdasarkan surat dari pihak penyelenggara Piala AFC 2020, tim Bali United bermain di tanggal 23 sampai 29 September mendatang di Vietnam,” kata Stefano Cugurra sebagaimana dilansir BolaSport.com dari laman Bali United.