Pemain Keturunan Indonesia Finlandia Merapat ke Persela Lamongan?

By Alif Mardiansyah - Sabtu, 15 Agustus 2020 | 21:00 WIB
Pemain Indonesia, Paul Aro saat dirinya menandatangani kontrak bersama klub asal Swedia, Skovde AIK. (Paul Aro)

Perlu diketahui, Paul Aro sebelumnya sudah menandatangani kontrak dua tahun bersama klubnya di Swedia, Skovde AIK.

Namun, karena pemain berusia 19 tahun tersebut memiliki impian untuk tampil bersama timnas U-19 Indonesia di Piala Asia U-19 2020 dan Piala Dunia U-20 2021.

Baca Juga: AFC Kenang Momen Aksi Striker Persipura Boaz Solossa di Maladewa

Sehingga, Skovde AIK mengizinkan Nyoman Paul Fernando Aro bertahan di Indonesia sampai akhir tahun 2021.

Sebagai bentuk dukungan, tim asal Swedia tersebut telah memberikan restu jika ada tim Liga 1 yang ingin meminjamnya hingga waktu yang telah ditentukan itu.

Akan tetapi, hingga kini Nyoman Paul Fernando Aro belum memutuskan untuk bergabung ke klub Liga 1 mana pun.

Baca Juga: Beri Penilaian Buruk ke Timnas Indonesia, Pemain Ini Diserang Netizen

Meskipun begitu, nama Paul Aro menjadi salah satu yang santer diisukan merapat ke klub Liga 1 yakni Persela.

Menanggapi gosipnya ke Persela Lamongan, pemain yang berposisi sebagai bek tengah tersebut pun memberikan respon.

Nyoman Paul Fernando Aro mengatakan kalau dirinya belum bisa menjawab terkait desas-desus merapat ke Persela.