Barcelona ala Ronald Koeman: Lionel Messi Yes, Lautaro Martinez No

By Dwi Widijatmiko - Rabu, 19 Agustus 2020 | 02:14 WIB
Presiden klub Barcelona, Josep Maria Bartomeu (Kiri) dan kapten tim, Lionel Messi. (TWITTER.COM/BARCACENTRE)

Kepada Barca TV, Bartomeu menjelaskan proyeksi skuad Barcelona di bawah Ronald Koeman nantinya.  

"Messi ingin menyudahi kariernya di Barcelona. Buat Koeman, Messi adalah pilar fundamental untuk proyeknya di Barcelona," ujar Bartomeu.

Baca Juga: Quique Setien Diganti Ronald Koeman, Barcelona Malah Pilih Pelatih Pecatan

"Messi punya kontrak sampai 2021 dan dia tahu sekarang ada proyek baru, pelatih baru. Saya tidak pernah punya keraguan. Saat ini kami semua kecewa, tetapi kejadian ini akan menguatkan kami."

"Neymar? PSG tidak mau menjualnya. Itu normal. Seperti Barcelona juga tidak mau melepas Ansu Fati walaupun kami menerima banyak tawaran untuknya. Kami tidak ingin menjual Ansu Fati. Dia punya masa depan hebat, dia tidak boleh dijual."

Soal Lautaro Martinez, Bartomeu menegaskan untuk sekarang negosiasi dengan Inter Milan sedang dihentikan.

Terkait jadi tidaknya Martinez ke Barcelona, hal itu akan tergantung hasil pembicaraan klub dengan Koeman.

"Betul, kami sudah bernegosiasi dengan Inter Milan untuk Lautaro Martinez sebelum kompetisi dihentikan."

"Kami menghentikan pembicaraan ketika kompetisi dimulai lagi."

"Kami lebih dulu akan berbicara dengan Koeman sebagai pelatih untuk mengetahui visinya. Untuk saat ini, kami berhenti soal Lautaro Martinez."