Gara-gara Sebuah Flashdisk, Hubungan Benitez dan Cristiano Ronaldo di Real Madrid Memburuk

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Selasa, 25 Agustus 2020 | 23:30 WIB
Rafael Benitez dan Cristiano Ronaldo saat masih sama-sama membela Real Madrid. (TWITTER.COM/EUROSPORT_UK)

BOLASPORT.COM - Cristiano Ronaldo rupanya pernah kesal terhadap mantan pelatih Liverpool, Rafael Benitez, saat diminta belajar mencetak gol.

Rafael Benitez pernah membesut klub raksasa Spanyol, Real Madrid, pada Juli 2015 hingga Januari 2016.

Karier kepelatihan Benitez di Real Madrid termasuk sangat singkat karena hanya memakan waktu enam bulan.

Sebenarnya, statistik kepelatihan Benitez selama di Real Madrid termasuk tidak terlalu buruk.

Dari 25 laga yang dilakoni bersama Los Blancos, mantan pelatih Liverpool itu meraih 17 kemenangan, 5 hasil imbang, dan hanya 3 kali kalah.

Baca Juga: Pimpin Latihan Juventus Pertamanya, Pirlo Kirim Salam ke Penggemar dan Jalan Bareng Ronaldo

Akan tetapi, hubungan yang tidak baik antara Benitez dengan para pendukung dan pemain menjadi faktor pemecatan pelatih asal Spanyol itu.

Salah satu momen yang membuat hubungan Benitez tidak baik dengan para pemain adalah saat dirinya bersinggungan dengan Cristiano Ronaldo.

Dilansir BolaSport.com dari Sportbible, Benitez pernah mengirimi Ronaldo sebuah flashdisk.