Sejarah Hari Ini: Marcus/Kevin Raih Medali Emas Asian Games 2018

By Diya Farida Purnawangsuni - Jumat, 28 Agustus 2020 | 07:00 WIB
Marcus Fernaldi Gideon (kanan) dan Kevin Sanjaya Sukamuljo (kiri) membentangkan bendera Merah Putih seusai menjuarai nomor ganda putra pada Asian Games 2018. ( FERNANDO RANDY/TABLOID BOLA)

Laga ketat kembali dijalani Minions saat menjumpai wakil Malaysia, Goh V Shem/Tan Wee Kiong, pada babak perempat final.

Layaknya pertandingan antara wakil Indonesia dan Malaysia lainnya, duel yang dilakoni Marcus/Kevin dan Goh/Tan juga sarat gengsi.

Terlebih dengan predikat-predikat mentereng yang disandang.

Baca Juga: Valentino Rossi ke Yamaha SRT, Pria Ini Sulit Percayai Nasibnya

Marcus/Kevin sebagai wakil tuan rumah, unggulan teratas, sekaligus pasangan ganda putra nomor satu dunia, sedangkan Goh/Tan adalah finalis Olimpiade.

Alhasil, meski pertandingan selesai dalam dua gim, skor yang ditampilkan sangat dekat, 22-20, 21-19.

Memasuki semifinal, perjuangan Marcus/Kevin kian berat.

Namun, mereka mampu mengatasi tekanan yang dirasakan saat bertanding melawan wakil Taiwan, Lee Jhe-Huei/Lee Yang.

Walau kembali bermain tiga gim, Minions tetap bisa meraih kemenangan dengan skor 21-15, 20-22, 21-12.

instagram.com/herry_ip
(dari ki-ka) Marcus Gideon, Kevin Sanjaya, pelatih ganda putra Herry IP, Muhammad Rian Ardianto, dan Fajar Alfian berpose setelah sukses memborong medali emas dan perak dari Asian Games 2018.