Dipastikan Negatif COVID-19, Kei Nishikori Tetap Absen dari US Open

By Lariza Oky Adisty - Sabtu, 29 Agustus 2020 | 07:30 WIB
Ekspresi Kei Nishikori (Jepang) saat tampil pada partai final Brisbane International 2019 yang digelar awal tahun ini (twitter.com/BrisbaneTennis)

BOLASPORT.COM - Petenis asal Jepang, Kei Nishikori, memastikan ia akan absen pada US Open 2020 meski tes COVID-19 yang dijalani untuk ketiga kalinya menyatakan ia negatif.

Kei Nishikori dinyatakan negatif terjangkit COVID-19 pada tes ketiganya.

Dua tes yang ia lalui sebelumnya menunjukkan hasil positif.

Dengan perkembangan baru tersebut, berarti Kei Nishikori tak perlu mundur dari US Open 2020.

Baca Juga: Novak Djokovic Pastikan Akan Berpartisipasi pada US Open 2020

Namun, ia memutuskan tetap tidak berpartisipasi.

"Setelah rehat yang lama, saya merasa kembali ke pertandingan berdurasi lima set sebelum saya siap bukan langkah cerdas," kata Nishikori.

Baca Juga: Bukan Cuma US Open 2020, Naomi Osaka Akan Tampil pada Satu Turnamen Lain

"Memang ini mengecewakan karena saya sangat menyukai bertanding di US Open dan punya banyak kenangan menyenangkan. Saya akan memulai berlatih pada permukaan tanah liat," tutur dia.

Kei Nishikori punya catatan bagus pada turnamen Grand Slam US Open.