Stefano Lilipaly Berpeluang Hengkang dari Bali United Akhir Musim Ini

By Mochamad Hary Prasetya - Senin, 31 Agustus 2020 | 16:30 WIB
Gelandang Bali United, Sidik Saimima, bersama Stefano Lilipaly merayakan gol yang dicetaknya saat melawan Tampines Rovers pada Kualifikasi Liga Champions Asia 2020. (INSTAGRAM BALI UNITED)

BOLASPORT.COM - Gelandang Bali United, Stefano Lilipaly, berpeluang untuk keluar dari klubnya saat ini.

Hal tersebut karena durasi kontrak Stefano Lilipaly bersama Bali United akan segera berakhir pada 31 Desember 2020.

Sejauh ini belum ada pembicaraan terbaru tentang perpanjangan kontrak antara manajemen Bali United dengan Stefano Lilipaly.

Tentu saja kabar itu membuat klub lain berminat untuk mendatangkan pemain naturalisasi tersebut.

Seperti BolaSport.com kutip dari Tribun Bali, sudah ada beberapa klub yang kabarnya menghubungi Stefano Lilipaly.

Meski begitu, eks pemain Persija Jakarta tersebut tak mau menyebutkan.

Baca Juga: Bali United Ajukan Diri Jadi Tuan Rumah Grup G Piala AFC 2020

"Sampai sekarang semua kemungkinan masih terbuka," kata Stefano Lilipaly.

Selama membela Bali United dalam tiga musim, Stefano Lilipaly berhasil mempersembahkan gelar juara Liga 1 2019.

Stefano Lilipaly percaya pasti manajemen Bali United akan memberikan apresiasi kepadanya.

Baca Juga: Selain Lionel Messi, Satu Pemain Barcelona Juga Tak Ikuti Tes PCR

"Saya pikir setelah apa yang saya lakukan untuk klub, manajemen Bali United perlu menunjukan penghargaan kepada saya," kata pemilik nomor punggung 87 tersebut.

Stefano Lilipaly rela meninggalkan klubnya di Belanda demi bergabung dengan Bali United pada 12 Agustus 2017.

Manajemen Bali United terpincut dengan Stefano Lilipaly saat tampil gemilang bersama timnas Indonesia di Piala AFF 2016.

Baca Juga: PSIS Semarang Berharap Jadwal Lanjutan Liga 1 Segera Selesai

"Selama ini saya setia untuk klub. Saya berikan segalanya untuk Bali United."

"Semua pertandingan penting saya ada di sana dengan gol dan asis selama tiga tahun ini," tutup Stefano Lilipaly.