Alasan Shin Tae-yong Tidak Targetkan Kemenangan di Kroasia

By Wila Wildayanti - Kamis, 3 September 2020 | 16:00 WIB
Pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong saat melatih di Kroasia. (Media PSSI)

Oleh karena itu intensitas latihan terus ditingkatkan setiap pekannya.

Apalagi para pemain akan segera menghadapi mini turnamen dengan melawan tim tuan rumah Kroasia, Bulgaria, dan Arab Saudi.

"Tim saat ini masih berproses. Latihan fisik dengan intensitas tinggi," kata Shin Tae-yong sebagaimana dilansir BolaSport.com dari laman PSSI.

Timnas U-19 Indonesia diagendakan akan lebih dulu menghadapi Bulgaria pada 5 September mendatang.

Baca Juga: Simulasi Piala Thomas 2020 - Ikhsan Rumbay Puas Bisa Antar Timnya Jadi Runner-up

Setelah itu tim tuan rumah Kroasia pada 8 September dan 11 September mendatang menghadapi Arab Saudi pada ajang Internasional U-19 Friendly Tournament 2020 tersebut.

Namun dalam agenda tersebut, ternyata skuad timnas U-19 Indonesia tak ditargetkan untuk menang oleh Shin Tae-yong.

Menurut pelatih asal Korea Selatan itu saat ini yang terpenting baginya adalah perkembangan untuk anak asuhnya bukan hasil.

"Jadi kami tidak mengincar kemenangan pada laga uji coba nanti. Kami melihat sejauh mana perkembangan pemain," ucapnya.

Baca Juga: Pesan Manyentuh Donny van de Beek untuk Ayahnya Usai Gabung Man United