Hasil Lengkap UEFA Nations League - Anak Bawang Kosovo Terus Memikat

By Dwi Widijatmiko - Jumat, 4 September 2020 | 04:32 WIB
UEFA Nations League. (UEFA)

Tak terkalahkan dalam 6 laga menghadapi Azerbaijan, Kepulauan Faroe, dan Malta, Kosovo pun promosi ke Liga C UEFA Nations League 2020-2021.

Performa bagus negara pecahan Yugoslavia ini berlanjut di Kualifikasi Euro 2020.

Berada satu grup dengan Inggris, Republik Ceska, Bulgaria, dan Montenegro di Grup A, Kosovo finis di peringkat empat.

Tim besutan Bernard Challandes tercatat bisa mengalahkan Rep. Ceska, Montenegro, dan Bulgaria.

Berkat performanya di UEFA Nations League 2018-2019, Kosovo masih punya kesempatan lolos ke Euro 2020 lewat jalur play-off.

Baca Juga: Rekap Simulasi Piala Thomas 2020 - Tim Jonatan, Fajar/Rian, dkk Menang Sempurna

Laga paling seru dalam hari pertama putaran pertama UEFA Nations League 2020-2021 malah terjadi di liga paling buncit alias Liga D.

Kep. Faroe secara dramatis sukses mengalahkan Malta 3-2 di Grup D1.

Unggul lebih dulu di menit ke-25, Kep. Faroe tertinggal 1-2 sampai menit ke-87.

Namun, dua gol di menit-menit terakhir pertandingan membawa Kep. Faroe akhirnya menang 3-2.