Eks Pemain Timnas U-21 Bosnia Beri Saran Untuk Pemain Muda Indonesia

By Alif Mardiansyah - Minggu, 6 September 2020 | 17:15 WIB
Gelandang PSM Makassar, Serif Hasic, sedang berusaha memberikan umpan ketika laga Persita Tanggerang melawan PSM Makassar di Stadion Sport Center, Kelapa Dua, Tanggerang (6/3/2020) (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Mantan pemain timnas U-21 Bosnia-Herzegovina, Serif Hasic, coba memberikan saran untuk para pemain muda Indonesia.

Serif Hasic kini tengah menjalani perjalanan karier perdananya di Liga Indonesia dengan membela PSM Makassar.

Sebelum datang ke Tanah Air pada Liga 1 2020, Serif Hasic telah cukup lama menjalankan kariernya di membela beberapa tim di negara asalnya, Bosnia-Herzegovina.

Selain itu, Serif Hasic juga merupakan pemain yang pernah merasakan membela timnas U-21 Bosnia Herzegovina pada tahun 2007 silam.

Tepatnya, kala timnas U-21 Bosnia Herzegovina mengarungi kualifikasi UEFA European U-21. 

Dilansir oleh BolaSport.com dari Transfermarkt, Serif Hasic diturunkan dalam dua kesempatan pada ajang tersebut.

Dengan pernah membela tim nasional negaranya dan tampil di kompetisi eropa itu tentu menjadikan pengalaman tersendiri untuk seorang Hasic.

Baca Juga: Respon Singkat Ezra Walian setelah Tahu Rekannya ke Manchester United

Baru-baru ini, bek andalan PSM Makassar tersebut mencoba sedikit menyoroti dan memberikan komentar untuk para pemain muda Indonesia.

Hal itu dilakukan oleh Serif Hasic ketika dihubungi oleh BolaSport.com jelang timnas U-19 Indonesia yang akan menghadapi timnas U-19 Bosnia-Herzegovina.

Seperti diketahui, Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, telah memastikan kalau timnas U-19 Bosnia-Herzegovina akan menjadi salah satu lawan uji tanding skuat Garuda muda asuhan Shin Tae-yong.

Baca Juga: PSMS Medan Pinggirkan Eks Pilar Timnas U-19 Indonesia Ini, Ada Apa?

Oleh sebab itu, BolaSport.com pun mencoba menanyakan sedikit komentar kepada Serif Hasic yang dulu sempat lama merumput di Bosnia-Herzegovina dan kini berkompetisi di Liga Indonesia.

Serif Hasic menjelaskan kalau dirinya tidak bisa memberikan komentar banyak terkait jelang laga timnas U-19 Indonesia yang akan uji coba melawan timnas U-19 Bosnia Herzegovina.

"Saya tidak mengetahui perkembangan generasi muda di sana (Bosnia Herzegovina) sekarang. Jadi, saya tidak tahu harus berkata apa dengan cermat," kata Serif Hasic kepada BolaSport.com, 5 September 2020.

Baca Juga: Kisah Salah Satu Artis Ibu Kota yang Lolos Seleksi Persita Tangerang

Meskipun begitu, Serif Hasic mencoba memberikan perbedaan antara sepak bola Indonesia dengan sepak bola Bosnia Herzegovina yang dirinya rasakan.

Hasic menyebut perbedaan tersebut terjadi dari segi cuaca dan menurutnya Bosnia Herzegovina memiliki taktik sepak bola yang lebih baik.

"Perbedaan mendasar yang saya rasakan dari segi cuaca. Serta mungkin dari faktor taktik sepak bola, Bosnia Herzegovina lebih baik. Tapi, kualitasnya berada pada level yang sama," ujar bek berusia 32 tahun tersebut.

Baca Juga: Dua Pemain Muda Brasil Live Bareng saat Timnas U-19 Indonesia Berlaga

Namun, Hasic menyarankan agar pemain muda Tanah Air dapat meningkatkan dari segi taktik di lapangan.

"Pesepak bola muda Indonesia secara fisik kuat hanya saja mungkin mereka harus meningkatkan taktik di lapangan agar tetap lebih baik lagi," tutur Serif Hasic.

Selain itu, Serif Hasic juga berpesan kepada seluruh pemain muda Indonesia agar bermain dengan hati dan semangat pantang menyerah.