Pembalap Renault Ingin Formula 1 Tiru MotoGP

By Fauzi Handoko Arif - Minggu, 6 September 2020 | 20:25 WIB
Pembalap Renault, Daniel Ricciardo. (TWITTER.COM/DANIELRICCIARDO)

BOLASPORT.COM - Pembalap Renault, Daniel Ricciardo, mengungkapkan keinginan ajang Formula 1 (F1) meniru MotoGP.

Daniel Ricciardo akan mengikuti balapan Formula 1 GP Italia di Autodromo Nazionale Monza, Minggu (6/9/2020).

Dalam balapan kedelapan musim 2020 tersebut, Ricciardo akan start dari urutan ketujuh.

Jelang perlombaan dimulai, pembalap Australia itu mengeluarkan keluh kesah tentang kondisi F1 saat ini.

Baca Juga: Cerita Anthony Joshua dan Deontay Wilder Sparring Lawan Mantan Juara Dunia

Melalui wawancara dengan Corriere dello Sport, Ricciardo ingin F1 bisa meniru MotoGP.

F1 saat ini tengah menjadi sorotan, Lewis Hamilton begitu mendominasi perlombaan.

Hamilton bahkan sudah memenangi lima balapan sementara ini dan berpotensi mengulangi hasil positif pada F1 GP Italia.

Itu disebabkan pembalap Inggris sukses meraih pole position untuk start dari urutan terdepan balapan di Monza, Italia.

Baca Juga: Malaysia Umumkan Skuad Piala Thomas dan Uber 2020, Pemain Luar Pelatnas Masuk