Tyson Fury Belum Berpikir untuk Pensiun dari Tinju dalam Waktu Dekat

By Muhamad Husein - Selasa, 8 September 2020 | 13:55 WIB
Petinju kelas berat, Tyson Fury, setelah melakukan sesi timbang badan. (twitter.com/frankwarren_tv)

BOLASPORT.COM - Juara dunia tinju kelas berat WBC asal Inggris, Tyson Fury, menegaskan bahwa dia belum memiliki sedikit pun rencana untuk pensiun dalam waktu dekat.

Menurut Tyson Fury, masih banyak pertarungan yang harus dijalani demi meneruskan rekor tak terkalahkan miliknya.

Salah satu laga penting yang akan dihadapi Fury duel trilogi melawan Deontay Wilder (Amerika Serikat/AS).

Rencananya, pertarungan jilid ketiga antara Fury dan Wilder tersebut akan berlangsung pada akhir tahun ini.

Baca Juga: Kondisi Cedera Marc Marquez Ternyata Lebih Serius dari Dugaan Awal

Pada duel kedua, Deontay Wilder menelan kekalahan technical knock out alias TKO dari Tyson Fury pada ronde ketujuh.

Alhasil, Wilder pun merasakan kekalahan pertamanya dan kehilangan sabuk juara kelas berat WBC.

Menatap laga ke depan, Fury mengaku tak akan meremehkan Wilder meski sudah pernah mengalahkannya.

Petinju berjulukan The Gypsy King itu menilai Wilder masih menjadi salah satu lawan terberat pada divisi kelas berat WBC.

Baca Juga: Kehilangan 3 Negara Peserta, BWF Pastikan Piala Thomas dan Uber 2020 Tetap Berlangsung