Renegosiasi Kontrak Masih Berjalan, Eks Persib Sebut PSCS Cilacap Bakal Gelar Latihan

By Wila Wildayanti - Rabu, 9 September 2020 | 17:00 WIB
Jajang Sukmara (kiri), Osas Saha (tengah), dan Abduh Lestaluhu (kanan) pada laga Tira Persikabo Vs PSS Sleman, di Stadion Pakansari, Kabupetan Bogor, Senin (19/8/2019). (MEDIA TIRA PERSIKABO)

BOLASPORT.COM - Mantan pemain Persib Bandung, Jajang Sukmara, mengatakan renegosiasi kontrak bersama PSCS Cilacap masih berjalan, tapi tim siap menjalani latihan.

Liga 2 2020 dipastikan bakal kembali bergulir 17 Oktober mendatang, dan semua tim khususnya PSCS Cilacap akan menggelar latihan perdana, Rabu (9/9/2020) sore WIB.

Seluruh klub Liga 2 2020 sudah mencapai kesepakatan dengan PT Liga Indonesia Baru (LIB) terkait besaran subsidi yang diberikan kepada klub peserta.

Seluruh klub Liga 2 bakal mendapatkan subsidi sebesar Rp 250 juta dan bakal mendapat tambahan Rp 200 juta untuk tim yang menjadi tuan rumah.

Baca Juga: Pasca Kalah, Ibunda Jack Brown Beri Wejangan ke Timnas U-19 Indonesia

PT LIB sebelumnya mengatakan bakal mengucurkan subsidi kepada Liga 1 dan Liga 2 bulan September ini karena seluruh tim mulai menjalani persiapan untuk lanjutan kompetisi 2020.

Ketika beberapa tim Liga 2 sudah mencapai kesepakatan dengan pemainnya mengenai gaji, PSCS Cilacap menjadi salah satu pemain yang masih melakukan renegosiasi kontrak dengan pemain.

Sebelumnya dikabarkan para pemain PSCS siap mundur dari klub apabila renegosiasi tak menemukan titik sepakat, namun eks Persib tak membenarkan rumor tersebut.

"Manajemen dan seluruh pemain masih dalam tahap bernegosiasi gaji. Kami masih akan terus melakukan diskusi, jadi kami tidak ada niatan mundur," kata Jajang Sukmara kepada BolaSport.com, Rabu (9/9/2020).

Menurut Jajang semua masih dalam tahap pembicaraan untuk kenyamanan kedua belah pihak.

Tapi pemain berusia 31 tahun itu mengatakan bahwa belum ada kesepakatan dari pemain dan manajer.

"Kalau sampai tahap mana saya belum bisa menilai, tapi sudah ada pembicaraan antara manajemen dan para pemain," ucap Jajang.

Baca Juga: Kevin De Bruyne Jadi Pemain Terbaik Liga Inggris Versi PFA, Kapten Liverpool Beri Ucapan Selamat

"Sejauh ini belum ada kata sepakat karena masih ada yang didiskusikan biar kedua belah pihak sama-sama enak," ujarnya.

Meski belum menemui kata sepakat, tapi PSCS Cilacap dipastikan bakal mulai menggelar latihan perdana hari ini Rabu (9/9/2020) untuk persiapan menghadapi Liga 2.

Menurut Jajang renegosiasi kontrak akan tetap berjalan saat berlatih nantinya karena belum bisa dipastikan juga apa semua pemain akan ikut berlatih pada latihan perdana ini.

"Rencana agenda latihan sore ini. Jadi sambil latihan berjalan akan ada renegosiasi. Makanya sampai saat ini masih didiskusikan dengan baik," tutur Jajang.