Barito Putera Resmi Lepas Satu Pemain Asing Jelang Liga 1 2020

By Wila Wildayanti - Rabu, 9 September 2020 | 21:00 WIB
Gelandang Barito Putera, Danilo Sekulic, menggiring bola saat laga melawan Bali United pada pekan kedua Shopee Liga 1 2020. (INSTAGRAM BARITO PUTERA)

 

BOLASPORT.COM - Manajemen Barito Putera, Mundari Karya, memastikan pihaknya hanya akan diperkuat oleh tiga pemain asing untuk lanjutan Liga 1 2020.

Barito Putera memang berencana akan menurunkan banyak pemain muda untuk lanjutan Liga 1 2020 ini.

Meski begitu, Barito Putera memastikan bahwa mereka tetap akan diperkuat oleh pemain asing.

Pada awal musim 2020 ini tim berjulukan Laskar Antarsari diperkuat oleh empat legiun asing.

Tapi pada lanjutan Liga 1 ini mereka hanya akan diperkuat tiga pemain asing.

Baca Juga: Pemain Muda Persib Bandung Cerita Pengalaman Timba Ilmu di Inggris dan Italia

Tiga pemain asing yang masih akan memperkuat Barito Putera yakni Aleksandar Rakic, Danilo Sekulic, dan Cassio de Jesus.

Sedangkan untuk pemain gelandang Yashir Islame Pinto tak akan bergabung dengan tim.

Mundari Karya sendiri tak menjelaskan apa alasan utama dari pemain tersebut.