Thiago-Wijnaldum Satu Tim, Juergen Klopp Paksa 1 Pemain Liverpool Jadi Bek Dadakan

By Bagas Reza Murti - Sabtu, 12 September 2020 | 11:15 WIB
Pemain Liverpool, Georginio Wijnaldum (kiri) saat berduel dengan gelandang Bayern Muenchen, Thiago Alcantara dalam sebuah pertandingan. (TWITTER.COM/THEANFIELDTALK)

Kini Liverpool tinggal mencari kata sepakat untuk mahar transfer Thiago dari Bayern Muenchen.

Bila berhasil menyatukan Wijnaldum dan Thiago dalam satu tim, maka Juergen Klopp memiliki stok pemain melimpah di lini tengah, tetapi tidak dengan lini belakang.

Praktis, Liverpool hanya memiliki 3 bek tengah senior saat ini usai ditinggal Dejan Lovren ke Zenit St Petersburg.

Untuk itu, Klopp punya cara cerdas untuk mencari pengganti Lovren dengan memanfaatkan satu pemain tengah mereka, Fabinho.

Baca Juga: Persib Protes soal Transportasi, Begini Jawaban PT LIB Kenapa Pilih Pakai Bus

TWITTER.COM/LFC
Virgil van Dijk dan Fabinho merayakan kemenangan 2-1 Liverpool atas Bournemouth di Stadion Anfield, Sabtu (7/3/2020).

Hal ini diakuinya pada konferensi pers jelang laga Liverpool Vs Leeds.

"Fabinho bisa bermain (sebagai bek tengah) juga. Ia melakukannya saat melawan Bayern Muenchen di Liga Champions, jika saya tak lupa," kata Klopp dilansir BolaSport.com dari Liverpool Echo.

"Mungkin di laga lain juga (lawan Brighton). Itu berjalan dengan baik karena dia adalah pemain cerdas."

"Selalu di dalam skuat Anda harus punya solusi. Anda bersiap untuk segala masalah musim ini, itulah mengapa Anda harus menerima (solusi) terbaik itu setiap tahun."