Baru Berusia 17 Tahun 77 Hari, Jude Bellingham Sah Jadi Pencetak Gol Termuda Borussia Dortmund

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Selasa, 15 September 2020 | 11:45 WIB
Pemain muda Borussia Dortmund asal Inggris, Jude Bellingham. (TWITTER @BVB)

BOLASPORT.COM - Jude Bellingham berhasil memecahkan rekor pada laga debutnya bersama Borussia Dortmund.

Jude Bellingham melakoni laga perdana bersama Borussia Dortmund ketika mengalahkan MSV Duisburg 5-0 pada putaran pertama DFB Pokal, Selasa (15/9/2020) dini hari WIB.

Tak tanggung-tanggung, wonderkid yang baru didatangkan dari Birmingham City pada musim 2020 ini langsung mengukir gol dalam laga debutnya bersama tim utama Die Borussen.

Berduel di Schauinsland-Reisen-Arena, Bellingham sukses menyumbang satu dari lima gol yang dibuat Dortmund.

Bellingham yang bermain sejak menit awal mampu mencetak gol pada menit ke-30.

Menerima umpan backheel dari Thorgan Hazard, Bellingham mampu melepaskan sepakan kaki kanan yang gagal ditepis dengan baik oleh kiper Duisburg.

Baca Juga: Pelatih Bayer Leverkusen Akan Selalu Jadi Ayah Buat Pemain Belanda Keturunan Indonesia Ini

Adapun keempat gol Dortmund lainnya dikemas oleh Sancho (menit ke-15), Thorgan Hazard (penalti 39'), Giovanni Reyna (50'), dan Marco Reus (58').

Gol perdana Bellingham ini menjadi catatan manis tersendiri bagi sang pemain.