Diogo Jota ke Liverpool, Lebih Mahal 2 Kali Lipat dari Thiago Alcantara

By Beri Bagja - Sabtu, 19 September 2020 | 22:07 WIB
Diogo Jota saat merayakan golnya untuk Wolverhampton Wanderers. (ANFIELD WATCH)

LIVERPOOLFC_FR
Ki-Jana Hoever dilepas Liverpool ke Wolverhampton.

Kalau ukurannya duit yang dikeluarkan, Jota berharga jauh lebih mahal daripada Thiago Alcantara di bursa transfer musim panas ini.

Nilai transfernya bahkan dua kali lipat dari harga pokok yang dikeluarkan Liverpool buat mencomot Thiago dari Bayern Muenchen.

Thiago ditebus dengan harga 20 juta paun, plus bonus yang mencapai 5 juta ekstra tergantung pencapaian bersama klub.

Perbedaan nilai tersebut mungkin saja wajar mengingat usia dan durasi kontrak yang mesti dikompensasi.

Jota masih berumur 23 tahun, sedangkan Thiago sudah 29, sehingga prospek bentangan kariernya juga lebih panjang Jota.

TWITTER.COM/THIAGO6
Rekrutan terbaru Liverpool, Thiago Alcantara, menjalani sesi pemotretan di Stadion Anfield.

Selain itu, sebelum direkrut The Reds, kontrak Jota di Wolves masih tersisa hingga 2022, sementara ikatan Thiago di Bayern tinggal setahun lagi.

Pelatih Wolves, Nuno Espirito Santo, sudah mengucap perpisahan bagi anak buahnya tersebut.

Baca Juga: VIDEO - Gareth Bale dan Sergio Reguilon Tiba di London, Fan Tottenham Menyerbu