Sebelum Liga 1 Kembali Dilanjutkan, PSIS Lakukan Evaluasi Diri

By Arif Setiawan - Selasa, 22 September 2020 | 21:30 WIB
Logo PSIS Semarang. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

Menanggapi ini, Dragan pun mengaku puas dengan performa anak asuhnya.

Baca Juga: Begini Resep Pelatih Kiper Persija Membuat Pemainnya Laku di Timnas

Pasalnya pemain PSIS telah menunjukkan adanya peningkatan fisik.

Namun beberapa evaluasi dilakukan oleh Dragan.

Seperti ketika kembali memulai latihan, Dragan mengungkapkan bahwa lini belakang timnya harus bisa tampil lebih baik lagi..

"Hari ini kamu sudah fokus ke taktikal sebelum kompetisi berjalan, tentu ada beberapa evaluasi," kata Dragan, dilansir BolaSport.com dari laman resmi PSIS.

"Untuk lini belakang sudah bagus namun harus ada beberapa sedikit perbaikan," ujarnya,

Baca Juga: Terlihat Tanpa Kesulitan, Pelatih Persiraja Sebut Persiapan Tak Semulus yang Diharapkan

Instagram PSIS Semarang
Pelatih PSIS Semarang, Dragan Djukanovic.

Lanjut ke lini depan. Meski berhasil mencetak 4 gol dalam gim internal terakhir, Dragan menyebut para strikernya harus lebih sabar lagi dalam memanfaatkan peluang.

"Untuk lini depan saya sedikit kurang puas karena pemain terlihat terburu-buru, saya ingin pemain lebih sabar," ucap Dragan.

"Pasalnya ketika kami menyerang berarti kami menguasai permainan, jadi paling tidak pemain harus melihat dahulu bagaimana celah pemain belakang lawan, itu pekerjaan yang harus diselesaikan sebelum Liga 1 jalan," tuturnya.