Tanggapan Zidane Soal Real Madrid yang Tak Kunjung Beli Pemain

By Adi Nugroho - Sabtu, 26 September 2020 | 09:45 WIB
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane. (TWITTER.COM/MARIADELMADRID)

"Itu adalah hal yang menarik untuk Anda (media), tapi saya senang dengan skuad saya. Saya memiliki kepercayaan penuh padanya," tutur Zidane seperti dikutip BolaSport.com dari Evening Standard.

"Kami akan bekerja untuk mendapatkan kondisi fisik yang baik dan jika kami siap dengan baik, kami dapat bersaing dan mencapai tujuan kami, yaitu untuk menang."

Baca Juga: Luis Suarez Dipecat, Lionel Messi Kirim Pesan Emosional hingga Ngamuk ke Barcelona

"Ini adalah skuad yang saya miliki. Saya tidak akan meminta apapun. Saya tidak menginginkan apapun," kata Zidane menambahkan.

Selain itu, Zidane juga memberikan tanggapannya soal duet Karim Benzema-Luka Jovic di lini serang Real Madrid.

Menurut Zidane, duet tersebut bukanlah hal yang mustahil. Ia mengaku akan menurunkan kedua striker itu suatu saat nanti.

Baca Juga: Kata Legenda Liverpool, Mikel Arteta Buat Arsenal Tampak Sangat Kuat

"Ya, mereka bisa bermain bersama," tutur Zidane melanjutkan.

"Tapi seperti biasa, kami akan memiliki banyak pertandingan. Kami bisa bermain dengan cara yang berbeda."

"Setiap pertandingan adalah lawan yang berbeda, semuanya berbeda dan Anda dapat memilih."

"Tapi saya tidak pernah berpikir Jovic dan Karim tidak bisa bermain bersama. Jadi itu mungkin terjadi," ucapnya menambahkan.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

Gelandang serang belia milik Real Madrid, Martin Odegaard, dinyatakan positif terpapar COVID-19. Seperti dikutip BolaSport.com dari Marca, Martin Odegaard positif terjangkit virus korona berdasarkan hasil tes PCR terbaru. Pemeriksaan itu dilakukan pascalaga Real Madrid di markas Real Sociedad akhir pekan kemarin. Dalam partai perdana Real Madrid di Liga Spanyol 2020-2021 tersebut, Odegaard menjalani debut sebagai starter di LaLiga dengan balutan seragam Los Blancos. Odegaard sendiri berarti bakal absen saat Real Madrid menghadapi Real Betis dalam lanjutan Liga Spanyol akhir pekan ini. #martinodegaard #realmadrid #bolasportcom #bolastylo #bolanas #juaradotnet #superballid #sportfeat #gridnetwork

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada