Alasan Justin Gaethje Percaya Diri Bikin Khabib Nurmagomedov Babak Belur di UFC 254

By Fauzi Handoko Arif - Jumat, 2 Oktober 2020 | 12:40 WIB
Petarung UFC asal Amerika Serikat, Justin Gaethje. Dia tengah bersiap untuk menghadapi Tony Ferguson dalam ajang UFC 249 di Vystar

BOLASPORT.COM - Juara interim kelas ringan UFC, Justin Gaethje, menegaskan alasan percaya diri bisa menumbangkan Khabib Nurmagomedov.

Khabib Nurmagomedov dan Justin Gaethje akan berebut status juara tak terbantahkan di kelas ringan pada UFC 254.

Justin Gaethje berambisi untuk menghabisi Nurmagomedov demi menjadikan dirinya petarung nomor satu di divisi kelas ringan UFC.

Gaethje sadar bahwa belum ada petarung yang mampu mengalahkan Nurmagomedov.

Baca Juga: Valentino Rossi Kibarkan Bendera Putih untuk Kejar Gelar Juara MotoGP 2020

Gaethje juga menyadari bahwa menghadapi Nurmagomedov akan menjadi tantangan terberat dalam hidupnya.

Untuk alasan itulah, Gaethje berniat fokus dan yakin pada dirinya sendiri. Hal itu dikatakannya pada konferensi pers UFC 254, Kamis (1/10/2020).

"Saya tidak akan membiarkan pengaruh luar memengaruhi pikiran saya, cara saya bertindak, dan mempersiapkan diri," ucap Gaethje dikutip BolaSport.com dari MMA Junkie.

"Saya hanya tetap jujur dengan keyakinan saya, yaitu menjadi lebih baik dari kemarin dan membuat pilihan yang lebih baik dari kemarin."

Baca Juga: Ketika Joan Mir Satu Frekuensi dengan Fabio Quartararo