Gara-gara Eks Dortmund Positif COVID-19, Egy Maulana Vikri Tak Akan Bertanding hingga 3 Minggu ke Depan

By Bagas Reza Murti - Sabtu, 3 Oktober 2020 | 13:25 WIB
Egy Maulana Vikri saat Lechia Gdansk hanya bermain imbang 1-1 melawan Pogon Szczecin dalam laga pekan ke-30 Ekstraklasa, di Florian-Krygier-Stadion, Minggu (14/6/2020) atau Senin dini hari WIB. (058SPORT.PL)

BOLASPORT.COM - Egy Maulana Vikri dan Lechia Gdansk kemungkinan tidak akan bertanding selama 3 pekan ke depan karena kasus COVID-19 yang ditemukan di calon lawan mereka di liga, Wisla Krakow.

Pertandingan antara Wisla Krakow Vs Lechia Gdansk dalam pekan ke-6 Ekstraklasa sejatinya digelar pada Minggu (4/10/2020).

Namun laga tersebut terpaksa dibatalkan lantaran ditemukan sejumlah kasus COVID-19 di Wisla Krakow.

Wisla Krakow melalui rekomendasi Malopolska Sanitary & Epidemiological Station, tim medis PZPN dan dokter klub memutuskan membatalkan laga tersebut.

"Karena ditemukannya beberapa kasus COVID-19 di dalam tim, Wisla Krakow tidak akan memainkan pertandingan kandang melawan Lechia Gdansk sesuai tanggal yang dijadwalkan," bunyi pernyataan resmi Wisla Krakow pada 30 September 2020.

Baca Juga: Alasan Sergino Dest Campakkan Bayern Muenchen dan Pilih Barcelona

Laga ini pun ditunda dan akan digelar pada 28 Oktober 2020 mendatang.

Wisla tidak merilis secara spesifik pemain yang terkangkit COVID-19.

Namun beberapa media Polandia, seperti 02.pl menybeut jika tersapat 3 anggota skuat Wisla Krakow yang terinfeksi COVID-19.

Laporan yang sama juga menyebut bahwa salah satu pemain yang terjangkit adalah kapten Wisla, Jakub Blaszczykowski.