Jack Grealish Tak Percaya Aston Villa Bisa Bantai Liverpool 7-2

By Raka Kisdiyatma Galih - Senin, 5 Oktober 2020 | 20:45 WIB
Gelandang Aston Villa, Jack Grealish, merayakan gol yang dicetak ke gawang Liverpool dalam laga Liga Inggris di Stadion Villa Park, Minggu (4/10/2020). (TWITTER.COM/AVFCOFFICIAL)

BOLASPORT.COM - Kapten Aston Villa, Jack Grealish, mengatakan bahwa para pemain The Villa sempat tak percaya bisa membantai juara bertahan Liga Inggris, Liverpool.

Aston Villa baru saja mengalami malam yang luar biasa setelah menaklukan Liverpool dengan skor 7-2 pada pekan keempat Liga Inggris 2020-2021 di Villa Park, Senin (5/10/2020) dini hari WIB.

Menurut catatan Premier League, Aston Villa sebenarnya kalah dominan dari Liverpool dalam hal penguasaan bola dengan angka 30 persen berbanding 70 persen.

Akan tetapi, Villa bermain lebih efektif ketimbang Liverpool.

Aston Villa melepaskan 18 tembakan dengan 11 menuju ke gawang.

Baca Juga: Gelandang Man United Bocorkan Suasana Ruang Ganti Usai Dibantai Tottenham Hotspur

Adapun The Reds membuat 14 peluang yang 8 kali mengarah tepat sasaran.

Sebelum pertandingan, Aston Villa sama sekali tak diunggulkan bisa meraih kemenangan atas Liverpool meski mereka meraih hasil positif pada dua laga awal di Liga Inggris.

Hal itu lantaran Aston Villa hanya tim peringkat ke-17 Liga Inggris musim 2019-2020, yang artinya mereka hanya berada satu tingkat di atas zona degradasi.

Namun, Villa berhasil membuktikan kualitasnya dengan meraih kemenangan telak.

Seusai laga, Jack Grealish menjelaskan bahwa timnya sempat tak percaya bisa menang 7-2 atas Liverpool.

Grealish mengaku sangat bahagia karena Aston Villa bisa menang besar atas pasukan Juergen Klopp.

Baca Juga: Siap-siap, Liverpool Gantungkan Nasib ke Kiper Tukang Blunder

Kendati demikian, gelandang berusia 25 tahun itu meminta seluruh anggota tim agar tak jemawa dan segera kembali fokus pada pertandingan selanjutnya.

"Sungguh sulit dipercaya ketika Anda memikirkannya," kata Grealish seperti dilansir BolaSport.com dari laman resmi Aston Villa.

"Beberapa kali, terutama pada babak kedua, ketika kami unggul 6-2, 7-2, saat melakukan selebrasi, kami mengatakan 'apa yang terjadi?' Kami tidak bisa memercayainya."

"Kami bisa menikmatinya untuk beberapa hari ke depan, tetapi kami juga harus fokus pada pertandingan berikutnya karena ini musim yang panjang," tutur pemain timnas Inggris itu.