Hal-hal yang Bisa Ditingkatkan Shin Tae-yong di Timnas U-19 Indonesia

By Hugo Hardianto Wijaya - Selasa, 6 Oktober 2020 | 18:10 WIB
Pemain dan ofisial Timnas U-19 Indonesia melakukan foto bersama di Kroasia. (PSSI.ORG)

Pelatih yang kerap berkecimpung di dunia pengembangan usia dini itu melihat timnas U-19 Indonesia saat ini sangat menonjol dalam hal fisik pemain.

Peningkatan itu tampak terutama saat para pemain timnas U-19 Indonesia memberikan pressing kepada lawan-lawannya.

Didik juga memandang program-program yang diberikan oleh Shin Tae-yong sudah sangat baik.

Hanya saja, program-program itu masih bisa ditingkatkan dalam hal pemanfaatan sumber daya untuk memaksimalkan kekuatan tim.

Baca Juga: Lawan Manny Pacquiao, Conor McGregor Disebut Cuma Cari Sensasi

INSTAGRAM/@PSSI
Pemain Timnas U-19 Indonesia, Bagas Kaffa berduel dengan salah satu pilar Dinamo Zagreb, 28 September 2020


"Namun, program bagus, materi bagus, manajemen bagus, tidak menjamin sebuah tim menjadi bagus," ucap Didik dilansir Bolasport.com dari Kompas.

"Akan tetapi, minimal menjadi jembatan perantara untuk mendekati dan membentuk sebuah tim yang ideal," ucap pria yang juga sebagai pegawai negeri sipil ini.

Di sisi lain, Didik menilai timnas U-19 Indonesia juga bisa meningkatkan kematangan mental selain kematangan fisik dan teknik.

Baca Juga: Banjir Kritikan soal Kebijakan Transfer, Man United Sebut Hanya Butuh 2 Hal dari Edinson Cavani