Manchester United, Kok Bisa Sih Chris Smalling Dilepas Begitu Saja?

By Rebiyyah Salasah - Selasa, 6 Oktober 2020 | 20:45 WIB
Chris Smalling menyelesaikan transfer ke AS Roma (TWITTER.COM/ASROMAEN)

Baca Juga: Krisis Bek, AS Roma Terus Desak Man United Agar Mau Lepas Smalling

Pada Minggu (4/10/2020), Man United harus menghadapi kekalahan kandang terburuk sejak 2013 ketika ditaklukkan Tottenham Hotspur dengan skor 1-6. 

Barisan pertahanan Man United menjadi sorotan usai kekalahan memalukan tersebut.  

Redknapp menyatakan bahwa Smalling sebenarnya lebih baik daripada opsi bek yang dimiliki Man United saat ini, yaitu Eric Bailly dan Victor Lindelof.

"Jika Anda melihat Manchester United pada hari Minggu, Anda bisa melihat pemain untuk setiap posisi," kata Redknapp, dikutip BolaSport.com dari Sky Sports.

"Akan tetapi, tidak ada satu pun dari pemain itu yang melakukan atau menunjukkan apa pun yang mereka inginkan untuk menjadi pemain Manchester United."

Baca Juga: Man United Tolak Permintaan AS Roma untuk Perpanjang Masa Pinjaman Chris Smalling

"Para pemain yang Man United miliki harus melakukannya dengan lebih baik."

"Yang menarik bagi saya, mereka mengizinkan Chris Smalling pergi ke Roma."

"Saya telah menonton bagaimana kinerja Bailly dan Lindelof, sementara Smalling pergi ke Italia dan sukses di sana."

"Saya pikir Smalling lebih bagus daripada pemain yang mereka miliki saat ini," tutur peraih gelar Piala Liga Inggris 1995 bareng Liverpool ini mengakhiri.