Nasib Bartomeu di Barcelona Tinggal Menghitung Hari, Pilih Mundur atau Dilengserkan?

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Rabu, 7 Oktober 2020 | 20:00 WIB
Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu. (TWITTER.COM/BARCAGALAXY)

BOLASPORT.COM - Nasib Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu, rupanya tinggal menghitung hari setelah melihat perkembangan mosi tidak percaya.

Kursi pucuk kepemimpinan Barcelona semakin memanas dari hari ke hari.

Hal itu tidak lepas dari konflik yang terjadi antara Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu, dan para oposisi.

Dilansir BolaSport.com dari Marca, para oposisi kabarnya semakin berada di ujung kemenangan melawan Bartomeu.

Pasalnya, pihak oposisi hampir menyelesaikan proses verifikasi mosi tidak percaya yang akan dibawa ke dewan klub.

Baca Juga: Playmaker PSIS Semarang Kunjungi Latihan Timnas U-19 Indonesia di Kroasia

Sampai berita ini dibuat, tercatat telah ada 15.557 surat mosi tidak percaya yang sudah terverifikasi.

Itu artinya hanya butuh 964 mosi tidak percaya yang terverifikasi untuk mencapai angka minimal, yakni 16.521.

Sepertinya pihak oposisi akan mampu mencapai angka tersebut karena mereka mengantongi 20.000 lebih tanda tangan mosi tidak percaya.